Suara.com - Bhayangkara Solo FC akan mewaspadai Marc Klok saat memainkan laga hidup mati kontra Persija Jakarta di Grup B Piala Menpora 2021, Rabu (31/3/2021).
Pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster, mengaku sudah memberikan instruksi spesifik bagi para pemainnya untuk mewaspadai Klok yang terkenal punya set piece mematikan.
Klok menjadi aktor dalam kemenangan 4-0 Persija Jakarta atas Borneo FC dalam matchday kedua Grup B. Empat gol Macan Kemayoran di laga itu berawal dari umpan Marc Klok dari situasi bola mati.
Perpaduan servis akurat pemain naturalisasi itu plus postur sejumlah penggawa yang menjulang, seperti Marko Simic, Yann Motta, dan Otavio Dutra, membuat Persija amat berbahaya saat situasi bola mati.
"Kita semua tahu, dia (Marc Klok) pemain berbahaya. Kita juga sudah memberi instruksi yang spesifik juga ke pemain (terkait Marc Klok)," kata Paul Munster dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
Pertandingan ini jadi laga hidup mati antara Persija dan Bhayangkara Solo FC untuk menentukan siapa tim --di samping PSM Makassar-- yang berhak lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.
PSM Makassar yang untuk sementara memuncaki klasemen dijagokan mengamankan satu tiket ke fase gugur karena akan menghadapi Borneo FC yang sudah dipastikan tersingkir dan hingga kini belum sekalipun mencicipi kemenangan.
Sementara Bhayangkara Solo FC saat ini duduk di posisi kedua dan cuma butuh hasil imbang untuk lolos ke fase berikutnya.
Kondisi yang berat memang dialami Persija Jakarta. Tim asuhan Sudirman mau tidak mau harus meraih kemenangan karena untuk sementara masih tercecer di peringkat ketiga dengan tiga poin, atau terpaut satu angka dari Bhayangkara maupun PSM Makassar.
Baca Juga: Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Persija vs Bhayangkara Solo FC
Berita Terkait
-
5 Hits Bola: Tak Banyak Alasan, Persiraja Akui Kalah Kelas dari Bali United
-
Bambang Pamungkas Menghilang Usai Talak Cerai, Istri Kedua Ajukan Gugatan
-
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Persija vs Bhayangkara Solo FC
-
Dikalahkan PSIS di Laga Terakhir Piala Menpora, Sayonara Arema FC!
-
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Borneo FC vs PSM Makassar
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Rp288 Miliar! Harga yang Dibayar Neymar untuk Kuasai Nama Pele
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet
-
Jika Target Tercapai, Segini Ranking FIFA yang Bakal Dicapai Timnas Indonesia