Suara.com - Proses panjang menuju kepastian harus ditempuh Herwin Tri Saputra sebelum bisa memastikan diri bergabung dengan Persita Tangerang di musim 2021. Ia harus melalui beberapa tahap penilaian sebelum diputuskan mendapat kontrak.
Manajemen dan tim pelatih Persita menilai Herwin tidak sembarangan. Dari mulai latihan, uji tanding melawan Persija Jakarta, hingga penampilan di Piala Menpora 2021 jadi bahan pertimbangannya.
"Alhamdulillah saya masuk dalam skuat skema Persita Tangerang di musim 2021," kata Herwin dalam rilis yang diterima Suara.com, Selasa (20/4/2021).
Tak ada keraguan di benak Herwin saat bersama tim berjuluk Pendekar Cisadane. Selain nama besar Persita, secara geografis Herwin diuntungkan, mengingat keluarga bermukim di Tangerang.
"Alhamdulillah sangat senang sekali karena ini salah satu tim besar. Siapa sih pemain Indonesia yang tidak mau main di Persita?" jelasnya.
"Kemudian, alasan keduanya mungkin karena alhamdulillah keluarga saya lebih dekat, enggak jauh-jauh lagi,” tambah pemain kelahiran 10 Januari 1991 ini.
Herwin melihat Persita sudah tampil bagus meski gagal bersinar di Piala Menpora 2021. Seperti diketahui, tim asuhan Widodo Cahyono Putro ini hanya bisa sampai fase grup saja.
"Alhamdulillah kemarin anak-anak sudah tampil bagus. Cuma memang sebagian kan dari Persita U-20 dan baru merasakan kompetisi bersama senior," ungkapnya.
"Jadi mungkin harus lebih lama berlatih bersama. Tapi alhamdulillah ke depannya insyaAllah Persita bisa bicara di kompetisi 2021," ia menambahkan.
Baca Juga: Berbenah Usai Tersingkir di Piala Menpora, Persita Rekrut Agung Prasetyo
Terakhir, Herwin mengungkap harapannya usai mendapat kontrak dari Persita. Ia ingin sekali bisa memperkuat Timnas Indonesia.
"Kalau target, saya sebagai pesepakbola yang pertama saya harus ke timnas. Baru yang kedua dengan adanya timnas, baru mungkin tim saya bakalan bagus ke depannya. Harapan saya insyaAllah Persita lebih bagus lagi ke depannya dan bisa masuk lima besar," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Persita Tangerang Incar Posisi Empat Besar Super League Berbekal Mentalitas Rendah Hati Carlos Pena
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Eks Gelandang Persija Ungkap Alasan Gabung Persita Tangerang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Absen di Piala AFF 2026, John Herdman Santai
-
Tekad Putus Kutukan Runner-up! Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
-
Jumpa Vietnam di Piala AFF 2026, John Herdman: Luar Biasa!
-
Terhindar dari Timnas Indonesia di Fase Grup Piala AFF 2026, Pelatih Thailand Senang
-
Winger Timnas Indonesia Dibidik Klub Promosi Eredivisie Belanda
-
Cedera Hamstring, Penyerang Tottenham Richarlison Menepi 7 Pekan
-
Taktik Cerdas Massimiliano Allegri Ubah Formasi 3 Kali Hingga AC Milan Menang Telak Atas Como
-
Hansi Flick Puji Perlawanan Sengit Racing Santander Usai Barcelona Menang 2 Gol di Copa Del Rey
-
Cesc Fabregas Akui Keunggulan AC Milan Setelah Skuad Massimiliano Allegri Menang Telak atas Como
-
Rapor Pemain Barcelona Usai Kalahkan Racing Santander Lamine Yamal dan Ferran Torres Tampil Gahar