Suara.com - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago merasa senang dengan hasil laga uji coba kontra Bhayangkara Solo FC U-20. Pada laga tersebut Persipura menang dengan skor 4-0.
Todd Rivaldo Ferre, menjadi bintang kemenangan Mutiara Hitam --julukan Persipura-- lewat dua gol yang dicetaknya. Sementara gol lainnya diciptakan Brian Fatari dan Ricky Kayame.
Jacksen menjelaskan anak asuhannya tampil cukup bagus. Ada peningkatan dari segi fisik para pemain.
"Apa yang kami berikan cukup baik progresnya dibandingkan uji coba terdahulu. Sangat signifikan sekali dari aspek fisik dari pemahaman bermain dan mereka sangat menikmati sekali,” kata Jacksen dikutip dari kanal YouTube Persipura Jayapura, Jumat (30/4/2021).
"Menikmati adalah hal yang paling penting dan sekarang dengan hadirnya pelatih fisik kita berharap tingkatkan lagi intensitas dan kualitas dalam latihan keseharian," tambah pelatih Barito Putera itu.
Namun, Jacksen menyebut performa anak asuhnya masih belum sempurna. Masih ada sejumlah kesalahan yang terlihat pada uji coba kontra melawan Bhayangkara Solo FC tersebut.
"Meskipun tadi dilihat aliran bola cukup baik berharap dapat ditingkatkan lagi. Intensitas dan kecepatan bola, terutama meningkatkan tekanan terhadap lawan yang menguasai bola. Itu adalah aspek-aspek yang perlu ditingkatkan lagi," ucapnya.
"Selain itu, komunikasi antarpemain. Saya rasa itu adalah aspek-aspek yang harus ditingkatkan. Tapi faktor lain saya rasa bila lihat sendiri, permainan anak-anak cukup baik," jelasnya.
Pada Piala AFC 2021, Persipura menempati Grup H bersama Kedah Darul Aman, Lion City Saliors, dan Saigon FC. Seluruh pertandingan grup tersebut dilangsungkan di Stadion Nasional Singapura.
Baca Juga: COO Bhayangkara Solo FC Sentil Rencana Regulasi Baru Pemain Asing
"Kombinasi menyerang di sektor depan, kemampuan, dan mobilitas cukup baik. Mereka kelihatan menikmati. Ada beberapa pemain yang kurang tapi sangat sedikit sekali jumlahnya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
-
Resmi Berpisah dengan Ricardo Salampessy, Persipura Bakal Dilatih Rahmad Darmawan?
-
Persipura Bakal Umumkan Direktur Teknik Baru, Owen Rahadiyan: Komitmen untuk Masyarakat Papua
-
3 Pelatih Lokal yang Layak Gantikan Gerald Vanenburg di SEA Games 2025
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persiapan Singkat Bukan Alasan, Persija Jakarta Siap Libas Persijap
-
Rafael Leao Akui Perlu Pertajam Insting Gol meski Baru Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Rafael Leao Malah Disebut Allegri Sering 'Tertidur' di Lapangan
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta