Suara.com - Bek sayap Arthur Irawan menjadi pemain ketiga PSS Sleman yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk ikut training camp (TC) Timnas Indonesia di Jakarta. Sebelumnya, ada nama Saddam Emiruddin dan Adi Satryo.
Informasi resmi soal pemanggilan Arthur ke skuad Garuda diterima oleh manajemen PSS Sleman pada Rabu (5/5/21) kemarin.
Tak butuh waktu lama, pemain berusia 28 tahun itu pun segera berangkat untuk menyusul bergabung dengan rekan-rekannya di Jakarta.
Timnas Senior Indonesia sendiri sudah menggelar TC ini sejak 1 Mei lalu. Nantinya, pemusatan latihan bakal dilanjutkan di Uni Emirat Arab (UEA) jelang Timnas Senior Indonesia melakoni dua laga uji coba serta tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Dubai.
Ihwal pemanggilannya ke skuat Garuda ini, yang mana ini jadi pertama kalinya bagi Arthur, eks pemain tim muda Espanyol dan Malaga itu tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.
"Memperkuat Timnas Indonesia, timnas senior meski ini baru TC, adalah impian yang terwujud bagi saya," kata Arthur dalam rilis yang diterima Suara.com, Jumat (7/5/2021).
"Saya sangat bahagia dan bangga dapat kesempatan masuk skuad timnas. Semua pemain bola pasti maunya main buat timnas negaranya masing-masing," sambung pemain yang pernah memperkuat Persija Jakarta, Borneo FC, Persebaya Surabaya dan Badak Lampung FC itu.
"Yang pasti sekali lagi, ini adalah impian yang terwujud bahwa saya bisa main di timnas."
Well, ini adalah kesempatan pertama Arthur merasakan atmosfer latihan ala Shin Tae-yong. Sang pemain pun mengaku sudah tak sabar belajar banyak dari juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Baca Juga: Prediksi Manchester City vs Chelsea dan 4 Berita Bola Terkini
"Saya belum pernah latihan di bawah kepemimpinan coach Shin Tae-yong. Yang saya tahu, dia disiplin, bagus, intensitas latihannya juga tinggi. Intinya pelatih yang hebat," tutur Arthur.
Shin Tae-yong memang terkenal disiplin dengan metode latihan fisik yang cukup kuat. Beruntung, Arthur selalu menjaga kondisi fisiknya.
Khususnya pasca memperkuat PSS di Piala Menpora 2021 lalu, ia kini jauh merasa lebih siap baik secara fisik maupun mental.
"Persiapan sangat matang. Setelah Piala Menpora kemarin performa saya juga lebih bagus, saya siap," tegas Arthur.
"Semoga saya bisa berikan yang terbaik. Saya selalu ingin belajar dan jadi lebih baik. Dan tentu saja saya ingin bisa membanggakan klub PSS,” pungkasnya.
Arthur Irawan adalah salah satu dari enam pemain susulan yang baru saja dipanggil Shin Tae-yong untuk TC di Jakarta ini.
Berita Terkait
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
Pratama Arhan Kini Satu Tim Bersama Anak Legenda Brasil Rivaldo
-
Cedera Marselino Ferdinan Lebih Parah, Terancam Absen Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Persaingan Pilar Timnas Indonesia di Laga Persib Vs Persija, Siapa Bakal Dapat Atensi?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah