Suara.com - Fans sepakbola dihebokan dengan desain jersey ketiga Ajax Amsterdam yang kental dengan nuansa reggae dan tentunya sang ikon Bob Marley. Tim Eredivisie itu punya alasan sendiri terkait pemilihan desain.
Ajax dan Bob Marley memang memiliki relasi yang kuat. Fans dari tim asal Belanda itu selalu menyanyikan lagu sang penyanyi asal Jamaika berjudul 'Three Little Birds'.
Lagu tersebut kini sudah seperti 'anthem' untuk para fans yang selalu menyanyikannya saat Ajax Amsterdam bermain di kandang.
Demi menghormati anthem tersebut, Ajax Amsterdam memutuskan untuk membuat jersey khusus. Desainnya terinspirasi dari reggae dan Bob Marley selaku pencipta lagu.
Desain jersey ketiga Ajax itu seketika menghebohkan media sosial sejak dirilis pada Jumat (20/8/2021). Seperti dilaporkan Goal, website penjualan merchandise Ajax bahkan overload sejak itu.
Fans Ajax terasosiasi dengan lagu 'Three Little Birds' sejak Agustus 2008. Saat itu, klub menjalani laga uji coba kontra Cardiff City di ibu kota Wales.
Setelah diminta untuk tetap berada di tribun setelah pertandingan, 'Three Little Birds' adalah salah satu lagu yang dimainkan oleh DJ di stadion.
Lagu itu kemudian dengan cepat diadopsi oleh pendukung Ajax sebagai lagu yang mereka nyanyikan di setiap pertandingan.
Putri Bob Marley, Cedella Marley merasa sangat tersentuh dengan apa yang dilakukan Ajax Asterdam. Dia senang lagu ayahnya bisa menginspirasi banyak orang, termasuk di dunia sepakbola.
Baca Juga: 150 Ribu Jersey Lionel Messi Ludes Terjual dalam 7 Menit, PSG Raup Rp400 Miliar
"Saya sangat tersentuh bahwa Ajax telah mengambil Three Little Birds dan menjadikannya lagu kebangsaan mereka," jelas Cedella dikutip dari Goal, Sabtu (21/8/2021).
"Cerita seperti ini menghangatkan hati saya dan menunjukkan betapa berdampaknya lagu-lagu seperti Three Little Birds. Sepak bola adalah segalanya bagi ayah saya dan menggunakan kata-katanya, 'sepak bola adalah kebebasan'."
Berita Terkait
-
Jersey Ketiga Juventus Jadi Bahan Nyinyiran, Netizen: Mirip Bungkus Mentega
-
Pemain Fenerbahce Dikecoh Desain Jersey Puma, Bingung Cari Logo Tim
-
Arema FC Luncurkan Jersey Liga 1 Musim 2021/22
-
5 Akademi yang Kerap Lahirkan Pemain Hebat Saat Ini
-
Hasil Liga Belanda: Ajax Lumat Tim Promosi NEC Nijmegen 5-0
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma
-
3 Fakta Menarik Ange Postecoglou, Kandidat Ideal untuk Latih Timnas Indonesia
-
PSSI Kantongi 5 Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Nama Shin Tae-yong Tak Masuk
-
Bayern Munich Optimistis Pertahankan Upamecano di Tengah Gempuran Klub Elite Eropa
-
Dirtek PSSI Ungkap Road Map Sepak Bola Indonesia Baru Diluncurkan 2026
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025