Suara.com - Setelah menang menyakinkan 5-1 atas Leeds United di pekan pembuka, Manchester United (MU) tampil standar dan ditahan imbang tuan rumah Southampton di laga pekan kedua Liga Inggris 2021/2022.
Bermain di St. Mary's Stadium, Minggu (22/8/2021) malam WIB, Manchester United ketinggalan dulu setelah Fred membuat gol bunuh diri pada menit ke-30.
Tim tamu lantas menyamakan skor lewat gol Mason Greenwood pada menit ke-55. Namun setelah sempat mengusai laga pasca skor imbang 1-1, Manchester United kemudian malah tampil melempem dan gagal mempertahankan dominasi mereka.
Skor imbang 1-1 tetap bertahan hingga laga rampung.
Dengan hasil ini, Manchester United tertahan di peringkat keempat papan klasemen dengan 4 poin dari 2 pertandingan, hasil dari sekali menang dan sekali seri.
Sementara itu Southampton yang digebuk Everton 1-3 pekan lalu, kini menghuni peringkat ke-13 dengan raihan 2 poin dari 2 laga.
Jalannya Pertandingan
Kedua tim memasuki pertandingan dengan agresif dan Southampton nyaris membuka keunggulan pada menit pertama lewat eksekusi tendangan bebas akurat James Ward-Prowse, tetapi kiper David de Gea mengimbanginya dengan penyelamatan yang sigap.
MU balas mengancam ketika umpan tendangan bebas Bruno Fernandes bisa disambut Paul Pogba yang sayangnya masih membentur mistar gawang dan bola muntah yang disambar Anthony Martial bisa disapu oleh Mohammed Salisu yang berjaga di garis gawang.
Baca Juga: Link Live Streaming Liga Inggris: Arsenal vs Chelsea
Kebuntuan pecah pada menit ke-30 lewat tendangan Che Adams dari tepian kotak penalti untuk membawa Southampton memimpin. Bola sempat membentur mengenai Fred sehingga berbelok mengecoh De Gea dan tercatat sebagai gol bunuh diri.
Southampton berusaha menggandakan keunggulan mereka lewat sebuah serangan yang diakhiri umpan tarik Toni Livramento di muka gawang, sayang bola tak bisa dijangkau oleh Adam Armstrong.
Semenit jelang turun minum kiper Alex McCarthy melakukan pengamatan akurat demi menghentikan bola tandukan Nemanja Matic yang menyambut umpan sepak pojok Luke Shaw.
Tertinggal satu gol, para pemain tim tamu menuntut hadiah tendangan penalti tiga menit memasuki babak kedua saat merasa bola tembakan Pogba mengenai lengan Salisu, tetapi wasit Craig Pawson dan tayangan ulang VAR berkata tidak demikian adanya.
Upaya MU menyamakan kedudukan membuahkan hasil pada menit ke-55 ketika Greenwood memperdaya McCarthy dari jarak dekat, menyudahi serangan yang dibangun dengan kombinasi apik antara Pogba dan Fernandes.
MU nyaris membalikkan keadaan tetapi tembakan Pogba masih melenceng dan tandukan Greenwood menyambut umpan silang Jadon Sancho masih mendarat di atap gawang.
Berita Terkait
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Nasib Terkini Ole Romeny, Sukses Cetak Gol dan Bikin Oxford United ke Babak 4 Piala FA
-
Selain Cesar Meylan, Ada 1 Asisten Pelatih Lagi yang Diboyong John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!