Suara.com - Masa sulit sedang dihadapi oleh mantan pemain Arsenal, Jack Wilshere. Gelandang 29 tahun tersebut saat ini berstatus tanpa klub.
Setelah musim 2020/21 selesai, Bournemouth sebagai klub terakhir yang dibela Wilshere melepasnya. Wilshere hingga saat ini belum memiliki klub baru.
Bukan kali pertama ini Wilshere tak memiliki klub. Setelah pindah ke West Ham pada 2018 dengan kontrak 3 tahun, The Hammers memutus kontrak pemain asal Inggris itu pada Oktober 2020.
Nasib miris ini terbilang sangat disayangkan terjadi pada Wilshere yang sempat digadang-gadang bakal punya karier cemerlang karena memang sempat memiliki masa-masa indah di Arsenal.
Berikut ini fakta-fakta menarik dari Jack Wilshere yang dikutip Suara.com dari berbagai sumber:
1. Didenda Karena Ejek Tottenham
Sudah bukan rahasia lagi rivalitas antara Arsenal dan Tottenham sebagai sesama klub dari London begitu panas.
Ketika berseragam The Gunners, Wilshere pernah didenda karena mengejek The Lilywhites ketika Arsenal melakukan arak-arakan trofi Piala FA 2015.
Di tengah keramaian, Jack Wilshere yang ada di atas bus mendiskreditkan Tottenham Hotspurs dan penggemarnya dengan pengeras suara. Atas aksinya ini, Wilshere etap dikenakan denda sebesar 40 Ribu Pounds (sekitar Rp 845 Juta).
Baca Juga: Cerita Miris Jack Wilshere yang Kebingungan saat Ditanya Anaknya soal Klub Baru
2. Ngamuk Tak Masuk Skuad Timnas Inggris
Nama Wilshere tak jadi pilihan Gareth Southgate untuk skuat Inggris di Piala Dunia 2018. Alhasil, Wilshere pun berkicau via akun Twitternya.
Akibat kicauan tersebut, Wilshere mendapat jawaban dari netizen yang kebanyakan bernada negatif. Jawaban-jawaban itu langsung ditanggapi Wilshere dengan emosi yang tinggi.
3. Sempat Ingin Pensiun Karena Cedera
Jika ada yang menghambat karier Wilshere di Arsenal, salah satunya adalah cedera parah yang didapatkan pada musim 2011/12. Cedera itu membuatnya absen selama 17 bulan.
Wilshere mengaku sempat terpikirkan untuk pensiun karena cedera demi cedera terus menghantam dalam perjalanan kariernya. Ia pun gagal mencapai potensi maksimal sebagai pesepak bola.
Berita Terkait
-
Jack Wilshere Bingung Tidak Ada Klub yang Merekrutnya
-
Permak West Brom, Arsenal Langsung Alihkan Fokus ke Manchester City
-
Semringahnya Arteta Arsenal Berondong Gawang West Brom Setengah Lusin Gol
-
Martin Odegaard Gagal Cetak Gol di Depan Gawang Kosong, Langsung Dicibir Netizen
-
Dibantai Arsenal 6-0, Valerien Ismael Anggap Pembelajaran Bagi Pemain Muda West Brom
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arteta Kirim Pesan Berkelas ke Arne Slot Usai Hat-trick Gabriel Martinelli
-
Mental Rapuh Pemain Manchester United Bikin Darren Fletcher Frustasi
-
MU Tersingkir dari Piala FA, Marcus Rashford Maunya Main di Klub Juara
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid