Suara.com - Pemain AHHA PS Pati, Zulham Zamrun, menjadil salah satu sosok yang memicu keributan pada laga uji coba melawan Persiraja Banda Aceh, Senin (6/9/2021).
Pada laga uji coba yang digelar di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta Selatan, Zulham Zamrun sempat melakukan pelanggaran keras kepada pemain Persiraja.
Meskipun hanya berstatus laga uji coba, duel antara Persiraja Banda Aceh kontra AHHA PS Pati berlangsung dengan tensi tinggi.
Sejumlah insiden juga sempat mewarnai pertandingan yang disiarkan secara berbayar tersebut.
Salah satunya pelanggaran keras yang dilakukan oleh Zulham Zamrun kepada pemain Persiraja. Zulham mengangkat kaki terlalu tinggi yang berbahaya bagi pemain lawan.
Setelah bola menjadi liar, Zulham kembali menerjang pemain Persiraja lainnya, yakni Defri Rizki, saat keduanya berebut bola.
Akibatnya, dua pemain ini berbenturan akibat diterjang Zulham. Pemain berusia 33 tahun itu akhirnya mendapat respons keras dari Defri.
Zulham pun sempat menendang Defri, yang kemudian dibalas oleh pemain Persiraja itu. Emosi Zulham yang meledak-ledak membuat kedua pemain ini sempat bersitegang.
Baca Juga: Kasus Insiden Brutal, AHHA PS Pati Diminta Pecat Syaiful Indra Cahya dan Zulham Zamrun
Sebelum bergabung dengan AHHA PS Pati, Zulham Zamrun merupakan salah satu pemain yang pernah bersinar di kompetisi sepak bola Indonesia.
Pemain kelahiran Kota Ternate, 19 Februari 1988, mengawali kariernya bersama tim junior Persiter Ternate.
Pada tahun 2006, dia berhasil promosi ke tim utama Persiter. Kiprahnya pun mengundang decak kagum dari klub-klub lain.
Setelah sempat bergabung bersama Persigo Gorontalo selama dua musim, kariernya terus menanjak hingga bergabung dengan klub asal Jawa Timur, Persela Lamongan, untuk mengarungi Indonesia Super League 2010/2011.
Kiprah impresif Zulham bersama Persela turut membawanya bermain bersama timnas Indonesia.
Ia mencatatkan debut bersama skuad Merah Putih pada 7 Oktober 2011, saat menjalani laga persahabatan melawan Arab Saudi.
Berita Terkait
-
Persiraja Banda Aceh Kembali Gagal Menang di Kandang, Pelatih Minta Maaf
-
Kebobrokan Liga 2 Bikin Andik Vermansyah Geram, PT LIB Lempar Bola ke Komdis PSSI
-
Siapa Andik Vermansyah yang Marah-marah di Medsos? Dulu Andalan Timnas Indonesia Kini Terdampar di Liga 2
-
Andik Vermansyah Ngamuk Colek Erick Thohir: Main Bola Kayak Jadi Wayang, Liga Bobrok!
-
Gara-gara Laga Internasional, PSSI Disanksi AFC Denda Ribuan Dollar
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Zidane hingga Southgate, 7 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United Versi Media Inggris
-
Dipecat Manchester United, Legenda Liverpool Sebut Ruben Amorim Gak Kompeten
-
Darren Fletcher Mantan Pemain Keempat yang Jadi Pelatih Sementara Manchester United
-
Profil Pemilik Putra Jaya Pasuruan, Klub yang Viral Pemain Tendang Dada Lawan
-
Emil Audero Lebih Menonjol dari David de Gea dalam Laga Cremonese vs Fiorentina
-
Apa Penyebab Pelatih Manchester United Ruben Amorim Dipecat?
-
6 Kandidat Pengganti Ruben Amorim di Manchester United: Dari Xavi hingga Enzo Maresca
-
John Herdman Diberi Target Berjenjang Demi Hasil Maksimal Efektif
-
Polemik Gaji John Herdman: Shin Tae-yong Sampai Terseret-seret, Kluivert Jadi Musuh Bersama
-
Comeback Pahit Calvin Verdonk! Main 74 Menit, Lille Tumbang di Kandang