Suara.com - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Sudjarno berjanji pihaknya akan konsisten dalam menjalankan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 di kompetisi Liga 1 2021-2022.
"Kami akan mempertahankannya agar jangan sampai kendur. Kami mesti konsisten sampai akhir," ujar Sudjarno, yang juga Ketua Satgas COVID-19 Liga 1 dan Liga 2.
Menurut purnawirawan polisi berpangkat akhir Inspektur Jenderal itu, sampai rampungnya pekan pertama Liga 1 2021-2022, protokol kesehatan berjalan dengan baik.
Semua pihak, termasuk pemain, mengikutinya dengan disiplin sehingga belum ditemukan kasus COVID-19 di kompetisi tersebut.
"Secara umum prosedur berjalan bagus dan sesuai rencana. Protokol kesehatan ini juga dipantau oleh Satgas Penanganan COVID-19 dan Kementerian Kesehatan," tutur Sudjarno.
Sudjarno juga memastikan bahwa LIB akan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan standar serupa di Liga 2 2021 yang rencananya dimulai akhir September.
Beberapa contoh protokol tersebut, pria berusia 60 tahun itu melanjutkan, seperti wajib sudah menerima dua kali vaksin COVID-19, menerapkan tes usap PCR, antigen dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.
"Kualitas protokol kesehatan di Liga 2 tidak akan berkurang dari apa yang ada di Liga 1. Sama persis," tukas Sudjarno.
[Antara]
Baca Juga: Jelang Kick-off Liga 2, PSMS Medan Jajal Kekuatan Tiga Naga dan PSPS Pekanbaru
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA