Suara.com - Bek Leeds United, Pascal Struijk, menjadi sorotan dunia seusai melakukan tekel brutal kepada pemain muda Liverpool, Harvey Elliott.
Dalam pertandingan yang digelar di Elland Road, Minggu (12/9/2021), Pascal Struijk melakukan pelanggaran yang berbahaya.
Momen itu tepatnya terjadi pada menit ke-57. Harvey Elliott yang tengah berlari kencang untuk mendapatkan bola ditekel dari belakang oleh Pascal Struijk.
Karena tekel tersebut, Harvey Elliott mengalami cedera parah pada bagian pergelangan kaki kirinya. Bahkan, pemain berbakat berusia 18 tahun ini sempat menjerit kesakitan.
Akibatnya, wasit langsung mencabut kartu merah dari kantongnya dan mengusir Pascal Struijk keluar dari lapangan karena aksi berbahaya tersebut.
Ulah yang dilakukan Pasca Struijk itu membuat Harvey Elliott mengalami dislokasi pada bagian pergelangan kakinya.
Bek berusia 22 tahun ini akhirnya angkat bicara kepada publik setelah pertandingan.
“Dalam permainan hari ini, sesuatu terjadi yang saya harap tak dialami oleh siapa pun,” kata Pasca Struijk melalui unggahan di akun Instagramnya.
“Harvey Elliott, saya ikut berduka. Saya merasa sedih dan tak pernah berharap peristiwa ini bisa terjadi,” lanjutnya.
Baca Juga: Marcelo Bielsa Angkat Suara Soal Kekalahan Leeds dan Tekel Horor Pemainnya
“Saya mendoakan kamu agar bisa kembali pulih. Saya harap kita bisa bertemu lagi di lapangan sesegera mungkin,” bek keturunan Indonesia itu menambahkan.
Profil Pascal Struijk
Pascal Struijk merupakan pesepak bola kelahiran Deurne, Belgia, 11 Agustus 1999. Dia menjadi salah satu pemain muda yang disebut-sebut bakal bersinar di masa depan.
Sebelumnya, Pascal Struijk juga memiliki jasa besar di balik keberhasilan Leeds United promosi ke kasta tertinggi Liga Inggris atau English Premier League.
Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini pertama kali menimba ilmu sepak bola bersama akademi ADO Den Haag saat masih berusia tujuh tahun.
Namun, pada tahun 2016, pemain yang memiliki nama lengkap Pascal Augustus Struijk ini pindah ke Ajax Amsterdam.
Berita Terkait
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Bryan Mbeumo Disebut Sejajar dengan Mohamed Salah, Suporter Liverpool Setuju?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Media Luar Negeri Sebut Ole Romeny Disebut Alami Penurunan Performa
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
-
Bangganya Kevin Diks yang Bikin Warisan untuk Indonesia di Bundesliga Jerman
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma