Suara.com - Persebaya harus menerima kenyataan pahit setelah dihancurkan PSM Makassar pada pertandingan pekan ketiga Liga 1 2021/2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/9/2021). Meski unggul lebih dulu, Persebaya pada akhirnya dipaksa menyerah dengan skor 3-1.
Jalannya pertandingan
Pertandingan berlangsung sengit sejak peluit kick-off dibunyikan. Persebaya yang lebih agresif di awal babak pertama, melancarkan tekanan bertubi-tubi.
Sejumlah percobaan dilakukan anak-anak asuhan Aji Santoso untuk menjebol gawang PSM. Sementara PSM seperti kehilangan fokus, mereka acap kali kehilangan bola akibat kesalahan sendiri.
Memasuki menit ke-20, Persebaya akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Memanfaatkan lengahnya pertahanan PSM, Jose Wilkson Teixeira dengan mudah menjebol gawang PSM yang dikawal Syaiful Syamsuddin. Persebaya unggul satu gol.
Tertinggal satu gol, PSM langsung bereaksi. 10 menit berselang, peluang emas untuk menyamakan kedukukan pun tercipta setelah wasit menunjuk titik penalti.
Anco Jansen yang maju sebagai algojo dengan tenang menundukkan Ernando Ari. Papan skor berubah, 1-1.
Tak butuh waktu lama bagi PSM Makassar untuk membalikkan keadaan. Enam menit berselang, Anco Jansen kembali mencetak gol yang membuat Juku Eja unggul 2-1 melalui tendangan bebas mendatar.
Selepas gol kedua Anco Jansen, PSM kembali mencetak gol ketiga. Kali ini giliran Yakob Sayuri yang menjebol gawang Ernando Ari, memanfaatkan bola muntah. PSM unggul 3-1 yang bertahan hingga turun minum.
Baca Juga: Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Big Match Liga 1, 18 September
Persebaya yang tampil menekan di babak pertama, kini sulit menyerang di paruh kedua. PSM Makassar yang sudah unggul 3-1 justru terus berusaha untuk menambah pundi-pundi gol mereka.
Namun hingga pertandingan memasuki menit ke-80, belum ada gol tambahan tercipta.
Di 10 menit terakhir waktu normal pertandingan Persebaya mengambil alih penguasaan bola. Akan tetapi, kokohnya pertahanan PSM Makassar membuat Ricky Kambuaya dan kawan-kawan sulit mencipta peluang.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor 3-1 untuk kemenangan PSM Makassar tetap bertahan.
Susunan pemain
PSM Makassar (4-4-2): Syaiful Syamsuddin; Zulkifli Syukur, Erwin Gutawa, Hasim Kipuw, Abdul Rachman; Yacob Sayuri (Rizky Eka Pratama 65'), Rasyid Bakrie (Muhammad Arfan 64'), Sutanto Tan (Fajar Handika 84'), Wiljan Pluim; Anco Jansen, Ilham Udin Armyn (Saldi 90').
Berita Terkait
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-13, 20-23 November 2025
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
-
Kalahkan Dewa United, Tomas Trucha Sebut PSM Makassar Masih Harus Banyak Berbenah
-
Jalur Kemenangan PSM Makassar Kembali, Tomas Trucha Merasa Ada Semangat Baru di Tim
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Gabung Ajax Usai Dipecat PSSI, Denny Landzaat Justru Diremehkan di Belanda
-
Cidera Parah di Piala Presiden Bikin Ole Romeny Sial Sampai Sekarang
-
Menpora Erick Thohir Tidak Bebankan Target Timnas Indonesia U-22 Raih Emas SEA Games 2025, Kenapa?
-
Gaji Tak Seberapa Timur Kapadze Dibanding Patrick Kluivert, Deal ke Timnas Indonesia?
-
Selamat Datang! Timur Kapadze Tiba di Indonesia
-
Andil Guetemala Bantu Timnas Indonesia Tak Turun Posisi di Ranking FIFA
-
Tanpa Klub, Takehiro Tomiyasu Tetap Diproyeksikan Tampil di Piala Dunia 2026
-
Tak Punya Dasar Kuat, FA Malaysia Diminta Tidak Ajukan Banding ke CAS
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia