Suara.com - Timnas Indonesia akan kembali bertanding melawan Taiwan pada leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, Senin (11/10/2021) malam WIB. Duel kedua tim akan berlangsung di Chang Arena, Buriram, Thailand.
Timnas Indonesia punya modal sangat baik jelang laga ini. Evan Dimas dan kawan-kawan unggul 2-1 dari pertandingan leg pertama.
Kondisi itu membuat timnas Indonesia cuma membutuhkan minimal hasil imbang untuk bisa lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023. Meski demikian, skuad asuhan Shin Tae-yong ini tak boleh lengah.
Meski tengah dalam tekanan, timnas Taiwan bukan tanpa peluang untuk lolos. Kemenangan tipis 1-0 atas Indonesia sudah cukup untuk mengantarkan mereka melaju ke Kualifikasi Piala Asia 2023.
Mengingat marjin yang begitu tipis untuk lolos, Indonesia dan Taiwan diprediksi akan tampil habis-habisan.
Taiwan bukan tidak mungkin bakal bermain lebih terbuka ketimbang laga sebelumnya, mencari gol untuk membuka peluang lolos.
Dengan demikian, ketajaman timnas Indonesia pada pertandingan nanti dirasa bakal menentukan. Jika berhasil mencetak gol, kans Taiwan untuk lolos akan lebih berat.
Adapun Timnas Indonesia dipastikan bisa menurunkan skuad terbaik, termasuk pemain Lechia Gdansk Witan Sulaeman yang sudah bergabung di dalam tim.
Mencetak gol cepat diprediksi bakal dikejar oleh skuad Garuda. Tentu saja hal tersebut akan memudahkan langkah Indonesia melaju ke babak selanjutnya.
Baca Juga: Membedah Posisi 3 Panggilan Baru Timnas U-23 yang Bermain di Luar Negeri
Sedikit rotasi pemain kemungkinan akan dilakukan Pelatih Shin Tae-yong. Dua pemain debutan di leg pertama yakni Ramai Rumakiek dan Miftah Anwar Sani kemungkinan bakal diparkir, meski sudah pulih dari cedera.
Posisinya kemungkinan bakal diganti oleh Egy Maulana Vikri dan Pratama Arhan. Adapun Witan bisa saja langsung dipasang sebagai starter untuk menambah daya gedor.
Prediksi susunan pemain:
Timnas Taiwan (5-4-1): Shin-an Shih; Chao-an Chen, Hao Cheng, Peng-lung Hsieh, Ting-yang Chen, Shao-yu Pai; Chun-ching Wu, Yen-shu Wu, Emilio Estevez, Mao Li; Hsiang-wei Lee
Pelatih: Hsien-chung Yeh
Timnas Indonesia (4-3-3): Muhammad Riyandi; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Victor Igbonefo, Pratama Arhan; Evan Dimas, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Witan Sulaeman, Kushedya Hari Yudo, Egy Maulana Vikri
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Uji Coba Tol Semarang Demak Dibuka 12-17 November Seksi 2, Ini Lokasi Pintu Masuk dan Exit Tol
-
Jelang Laga Kedua Lawan Taiwan, Timnas Indonesia Dapat Kabar Gembira!
-
Leg Kedua Lawan Taiwan, 7 Pemain Belum Dapatkan Caps Bersama Timnas Indonesia
-
Ada Gelandang Persis Solo, Ini 33 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi AFC U-23 2022
-
Alami Cedera saat Lawan Taiwan, Begini Kondisi 3 Pemain Timnas Indonesia Sekarang
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia
-
John Herdman Harus Pagari Pemain yang Pernah Main di Timnas Indonesia U-17 Sebelum Diserobot Jerman
-
Hasil Drawing dan Jadwal Play-off Liga Champions 2025/2026: Real Madrid Lawan Benfica Lagi
-
Shayne Pattynama: Saya Dihukum
-
Reaksi Sandy Walsh Usai Shayne Pattynama Diam-diam Gabung Persija Jakarta
-
Dean James Dianggap Cocok Jadi Pesaing Owen Wijndal di Ajax Amsterdam
-
Hasil Super League: Persik Kediri Menangi Drama 5 Gol atas Bali United