Suara.com - Pelatih Persita Tangerang Widodo C Putro mengaku sudah mempersiapkan skuadnya jelang laga melawan Arema FC pada pekan ke-9 BRI Liga 1 2021.
"Kami sudah persiapan pasca kemarin kita bisa memenangkan pertandingan dan persiapan yang kemarin kita lakukan tentunya ada evaluasi," ujar Widodo C. Putro dikutip dari rilis Persita, Selasa (26/10/2021).
"Dan tentunya melihat rekaman-rekaman video tentunya lawan, Arema. Jadi kami sudah mempersiapkan tim dan kami siap untuk pertandingan besok,” sambungnya.
Selain sudah melakukan evaluasi dengan timnya, Widodo juga mengomentari soal rekor Arema yang berhasil tidak kebobolan selama lima laga sebelumnya serta Persita yang selalu berhasil mencetak di setiap pertandingan.
Menurut Widodo, itu merupakan daya tarik dari sepak bola dan masih belum mengetahui apakah kedua tim bisa melanjutkan rekor mereka masing-masing ketika kedua tim bertemu.
Widodo mengaku akan berusaha mencari titik lemah dari Arema FC dan akan menerapkan taktik tersebut pada latihan agar bisa digunakan ketika berhadapan di pertandingan sebenarnya.
“Ya pastinya kita kan sudah ada evaluasi juga. Tentang baik tim kita maupun tim Arema. Itulah yang daya tarik dari sepak bola. Di satu sisi mungkin tim lawan belum kebobolan dan di satu sisi, kami setiap pertandingan bisa mencetak gol. Tapi itulah sepak bola," ungkap Widodo.
"Kita belum tahu. Apakah besok kita masih bisa tetap mencetak gol dan apakah Arema masih tetap bisa mempertahankan keperawanannya. Inilah daya tarik yang harus kita terus di dalam latihan, bagaimana caranya pasti di dalam satu tim punya kekuatan, pasti ada kelemahan. Nah itu yang sedang kita terus, kelemahan itu yang nantinya kita harus explore dari daerah-daerah yang memang titik lemahnya mereka,” sambungnya seperti dikutip Antara.
Saat ini Persita tercatat berhasil mencetak gol sejak pekan pertama Liga 1 2021/2022 ketika berhasil mengalahkan Persipura dengan skor tipis 1-0 pada akhir Agustus lalu.
Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1: PSM Makassar vs Tira Persikabo
Di sisi lain, lini pertahana Arema saat ini tengah dalam performa bagus setelah berhasil mencatatkan nirbobol pada lima pertandingan terakhir mereka di Liga 1.
Pertandingan antara Persita Tangerang berhadapan dengan Arema FC ini akan digelar pada Rabu (27/10/2021) di Stadion Sultan Agung, Bantul, pukul 18:15 WIB.
Berita Terkait
-
Persebaya Surabaya Buang Banyak Peluang di Derbi Jawa Timur, Coach Edu Kecewa Berat
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya
-
Persebaya vs Arema, Bruno Moreira Tegaskan 'Rasa Lapar' Bajul Ijo untuk Bangkit di Super League
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Rating Merah Dean James: Diusir Wasit dan Kekalahan Pahit Go Ahead Eagles dari Heracles
-
Ordal PSSI Bongkar Fakta: Sebagian Exco Tak Sejalan Erick Thohir, Masih Inginkan STY
-
Persebaya Surabaya Buang Banyak Peluang di Derbi Jawa Timur, Coach Edu Kecewa Berat
-
Selain Timnas Indonesia, Siapa Saja Negara yang Bakal Tanding di FIFA Series 2026?
-
Sedang On Fire di Liga Spanyol, Pemain Keturunan Maluku Dilirik Timnas Indonesia?
-
PSSI Kirim Utusan ke Eropa Temui Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa?
-
Satu Permata Terlewatkan di Belanda Saat Timnas Indonesia U-22 Berjuang Keras Jelang SEA Games 2025
-
Persib Susah Payah Kalahkan Dewa United, Thom Haye Angkat Topi
-
Timur Kapadze Akui Timnas Indonesia Berkembang Pesat: Saya Mempelajari Siapa Saja Pemainnya
-
Persija Pulang ke GBK! Laga Kontra PSIM Sekaligus Rayakan HUT ke-97