Suara.com - Ole Gunnar Solskjaer mendapatkan lampu hijau guna melanjutkan posisi manajer Manchester United (MU), namun ia akan langsung dicopot jika kalah di tiga laga ke depan melawan Tottenham Hotspur, Atalanta dan Manchester City di lintas ajang. Demikian seperti diklaim ESPN, Rabu (27/10/2021).
Solskjaer telah dipanggil untuk berdiskusi dengan Wakil Kepala Eksekutif Manchester United Ed Woodward sertaDirektur Pelaksana Richard Arnold, menyusul kekalahan memalukan 0-5 dari Liverpool di Old Trafford akhir pekan lalu.
Di tengah santernya kabar Solskjaer akan dipecat Manchester United, Antonio Conte dilaporkan sudah bersedia mengambil alih kursi kepelatihan Setan Merah meski di saat musim sudah berjalan.
Update terkini, seperti dilansir ESPN, Solskjaer masih akan diberi kesempatan oleh manajemen Manchester United. Ya, detik ini posisinya masih aman sebagai manajer Setan Merah alias belum bakal dipecat.
Pelatih berusia 48 tahun asal Norwegia itu masih akan memimpin tim saat Manchester United melawat ke markas Tottenham dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini.
Akan tetapi, Sang Pembunuh Berwajah Bayi --julukan Solskjaer-- akan benar-benar tamat jika Manchester United memetik hasil negatif lawan Tottenham, dan juga di pekan depan saat melawan Atalanta di Liga Champions serta City di liga domestik.
Kekalahan telak di dua laga pamungkas Liga Inggris, yakni 2-4 Leicester City dan 0-5 dari Liverpool, konon telah membuat sejumlah pemain Manchester United kehilangan kepercayaan kepada Solskjaer.
Akan tetapi, direksi Manchester United rupanya masih ingin memberi kesempatan pada sang pelatih, setidaknya untuk tiga laga ke depan.
Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson kabarnya juga turut andil dalam keputusan direksi klub ini. Sir Alex memberikan pembelaannya bahwa Solskjaer masih layak diberi kesempatan, meski posisinya kini memang sudah sangat rawan untuk didepak.
Baca Juga: Talentanya Disia-siakan Inggris, Bintang Aston Villa Kini Bisa Perkuat Polandia
Berita Terkait
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan