Suara.com - Striker Bayern Munchen, Robert Lewandowski, menjadi sorotan. Bukan karena mencetak gol indah atau aksinya di dalam lapangan, tapi karena ia mengikat rambut putrinya menggunakan penyedot debu.
Melalui Instagram Stories pada Minggu (17/1/2022), Robert Lewandowski terlihat sedang mengasuh putrinya. Menghabiskan waktu berdua, striker Bayern Munchen itu kemudian mencoba mengikat rambut sang anak.
Tak biasa, pemain berpaspor Polandia ini menggunakan penyedot debu untuk mengikat rambut putrinya. Awalnya Lewandowski memasukan ujung rambut anaknya ke vacum cleaner.
Striker haus gol itu kemudian merapikan sisi samping rambut itu dan memastikan semua ujungnya sudah masuk dalam penyedot debu.
Saat rambut putrinya itu sudah rapi, baru Lewandowski memasangkan ikatan yang sudah disediakan di ujung penyedotnya itu. Praktis langkah itu membuat rambut putrinya tertata rapi.
Video Lewandowski tersebut kemudian ramai di media sosial. Banyak yang menyoroti striker Bayern Munchen ini dan menyebutnya sebagai ayah terbaik.
Tak sedikit pula netizen yang terhibur melihat video Lewandoswki. Nyatanya banyak yang memberikan emoji tertawa saat beberapa akun membagikan videonya.
Namun, Lewandowski melakukan cara ini ketika istrinya sedang tidak berada di rumah, atau ketika ia harus mengasuh anaknya sendirian.
"Ketika mama sedang tidak ada di sekitar," tulis Lewandowski di keterangan postingannya.
Baca Juga: Profil Ade Mustikiana Oktafiani, Sang Kapten Timnas Putri Indonesia
Terlepas dari itu, Robert Lewandowski merupakan striker haus gol milik Bayern Munchen. Buktinya di musim ini, ia sudah mencetak 34 gol dari 27 pertandingan yang sudah dilakoni di semua kompetisi.
Berita Terkait
-
Robert Lewandowski Trigol, Bayern Munich Hantam FC Koln 4-0
-
Tajam di Depan Gawang, Berikut Duet Striker Terbaik di Liga Top Eropa Musim 2021/2022
-
9 Pemain Bintang Ini Mungkin Memainkan Piala Dunia Terakhir pada 2022
-
Potret Apartemen Mewah Robert Lewandowski Seharga Rp140 miliar di Polandia
-
Kylian Mbappe dan Lewandowski Tolak Gagasan Piala Dunia Dua Tahunan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti
-
Gol Injury Time Hancurkan Chelsea, Enzo Maresca Sentil Pemain The Blues
-
Erick Thohir Bertemu Ultras Garuda, PSSI Didesak Berbenah Usai Tampil Buruk di Kualifikasi PD 2026
-
Keputusan Antonio Conte Berujung Malapetaka buat Kevin De Bruyne
-
4 Pemain Abroad yang Dipanggil ke Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2025
-
Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
-
Erick Thohir Beberkan Alasan Gantung Cari Pelatih Baru Timnas, Fokus Utama PSSI Mengejutkan!
-
Dafar 21 Pemain Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2025