Suara.com - Arema FC tetap menganggap pertandingan melawan Persija Jakarta berat meski di kubu lawan setidaknya 10 pemain bakal absen. Adapun duel kedua tim bakal berlangsung dalam pekan ke-22 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, Sabtu (5/2/2022).
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida menyebut Persija adalah salah satu tim kuat yang ada di BRI Liga 1 2021/2022. Oleh sebab itu pantang bagi tim berjuluk Singo Edan memandang sebelah mata Macan Kemayoran.
"Persija adalah tim yang bagus karena mereka sudah melakukannya dengan baik. Tentang apa yang terjadi sebelumnya pada mereka saya hanya akan menganalisa dan tidak akan memberikan komentar tentang tim lain," kata Almeida dalam konferensi pers virtual, Jumat (4/2/2022).
Seperti diketahui, 10 pemain Persija berpeluang besar tidak tampil di laga besok. Lima pemain dinyatakan positif Covid-19 yaitu Andritany Ardhiyasa, Maman Abdurrahman, Samuel Christianson, Ismed Sofyan, dan Makan Konate.
Kemudian lima pemain lagi tidak bisa bermain karena bergabung dalam training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 yakni Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Syahrian Abimanyu, Irfan Jauhari, dan Taufik Hidayat.
Persija juga tidak akan didampingi Pelatih Sudirman dan asistennya Ahmad Fauzi yang juga terpapar Covid-19. Kemudian penampilan Macan Kemayoran dalam lima laga terakhir juga masih naik turun.
Dua kemenangan, dua kekalahan dan satu hasil imbang dikantongi Marko Simic dan kawan-kawan. Terbaru, tim kesayangan Jakmania itu takluk 0-1 dari tim juru kunci Persiraja Banda Aceh.
Kondisi ini membuat Arema FC di atas kertas tentu diunggulkan. Apalagi, Singo Edan sedang termotivasi mempertahankan posisi puncak klasemen.
Senada dengan sang pelatih, striker Arema FC Kushedya Hari Yudo enggan meremehkan Persija, Namun, ia mengaku akan berusaha meraih tiga poin di laga besok.
Baca Juga: Pelatih dan Lima Pemain Kunci Positif COVID-19, Persija Jakarta Optimistis Mampu Kalahkan Arema FC
"Persija tim besar, tim bagus, semua pemain harus diwaspadai dan kita harus tetap fokus dan tidak meremehkan selama pertandingan 90 menit. Semoga kita bisa mencuri tiga poin dari Persija," ujar Yudo.
"Tapi dari pemain kami siap untuk melawan Persija dan kami siap melaksanakan instruksi dari pelatih. Semoga kita bisa mengamankan tiga poin dan bisa tetap di puncak klasemen," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Gianluca Pandeynuwu Resmi ke Arema FC, Siap Panaskan Persaingan Kiper Utama Singo Edan Musim Ini
-
Resmi! Persija Putus Kontrak Alan Cardoso, Korban Hadirnya Shayne Pattynama?
-
Bintang Baru Persija Belum Teruji, Jakmania Ingatkan Performa Lapangan Tak Sekadar Track Record
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Maarten Paes Dikontrak 3,5 Tahun Ajax Amsterdam
-
Di Balik Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Ada Restu Denny Landzaat dan Jordi Cruyff
-
Maarten Paes Tolak Feyenoord Pilih Ajax, Peran Jordi Cruyff dan Denny Landzaat Jadi Kunci
-
PSSI Ancam Tambah Regulasi Sanksi di Liga 4 Buntut Aksi Brutal Pemain
-
Bakal Bela Ajax Amsterdam, Maarten Paes Cuma Jadi Kiper Pilihan Ketiga?
-
Maarten Paes Selangkah Lagi ke Ajax Dikontrak 3,5 Tahun Ditebus Cuma Rp19,8 Miliar
-
Cabut dari FC Dallas, Maarten Paes Akhirnya Resmi Pulang Kampung
-
Desakan Boikot Piala Dunia 2026 Menguat di Belanda, Ribuan Warga Tandatangan Petisi Penolakan
-
Timnas Inggris Ingin Bermarkas di 'Jantung Amerika' Selama Perhelatan Piala Dunia 2026
-
Kapan Timnas Futsal Indonesia Main Lagi Usai Gilas Korsel 5-0?