Suara.com - Jagat sepak bola Tanah Air dihebohkan dengan kabar penggawa PSM Makassar, Muhammad Rafli Asrul bergabung klub Yunani. Berikut profil dari pemain tersebut.
Nama Rafli Asrul menjadi perbincangan setelah dirinya dilaporkan akan segera bergabung klub kasta teratas Yunani, Atromitos Athens FC.
Pemain yang baru berusia 18 tahun ini, dikabarkan akan menjalani trial terlebih dahulu sebelum nantinya bergabung dengan Atromitos.
Kabar ini sendiri beredar luas seiring munculnya pernyataan resmi dari pihak PSM yang menyebut bahwa mereka menerima surat resmi dari pihak klub asal Yunani tersebut dan langsung melepasnya.
“PSM Makassar sudah mendapatkan surat resmi dari salah satu klub di Yunani, Eropa terkait ketertarikannya dengan salah satu pemain kami, Rafli Asrul,” bunyi pernyataan resmi PSM.
Disebutkan Rafli Asrul telah terbang ke Yunani dan akan bergabung Atromitos untuk menjalani trial sebagai langkah awal sebelum dirinya direkrut.
Kabar ini sontak membuat banyak penikmat sepak bola bangga. Apalagi, Rafli Asrul diundang trial oleh tim di kasta teratas Liga Super Yunani.
Nantinya di Yunani, Rafly Asrul bisa saja bersua dengan Cyrus Margono, kiper keturunan Indonesia yang berkarier bersama tim Panathinaikos B.
Lantas, siapakah sosok Rafli Asrul tersebut? Berikut profilnya.
Baca Juga: Borneo FC Berharap Dua Pemain Terpapar COVID-19 Segera Kembali ke Skuad
Rafli Asrul, Jebolan Program Garuda Select dan Pemain Masa Depan Timnas Indonesia
Rafli Asrul merupakan pemain muda berposisi gelandang kelahiran Enrekang, Sulawesi Selatan, pada 19 Februari 2003 silam.
Sebagai gelandang, Rafli Asrul dicap sebagai pemain dengan talenta luar biasa yang punya kecerdasan saat bermain di atas lapangan.
Ia memulai karier di Sekolah Sepak Bola (SSB) Enrekang Sejak 2015 lalu, tepatnya saat Rafli Asrul baru berusia 12 tahun.
Saat memasuki usia 15 tahun, Rafli direkrut oleh PSM Makassar U-16 pada 2018 lalu dan perlahan berhasil masuk ke skuat U-18 tim berjuluk Laskar Juku Eja itu.
Penampilan apiknya di kelompok umur membuat Ralfi Asrul masuk ke dalam program Garuda Select 3 yang dibina oleh legenda Chelsea, Dennis Wise.
Berita Terkait
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-13, 20-23 November 2025
-
Kalahkan Dewa United, Tomas Trucha Sebut PSM Makassar Masih Harus Banyak Berbenah
-
Jalur Kemenangan PSM Makassar Kembali, Tomas Trucha Merasa Ada Semangat Baru di Tim
-
Hasil BRI Super League, PSM Makassar Bikin Dewa United Frustrasi
-
Link Live Streaming Dewa United vs PSM Makassar di BRI Super League, Minggu 9 November 2025
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Selamat Datang! Timur Kapadze Tiba di Indonesia
-
Andil Guetemala Bantu Timnas Indonesia Tak Turun Posisi di Ranking FIFA
-
Tanpa Klub, Takehiro Tomiyasu Tetap Diproyeksikan Tampil di Piala Dunia 2026
-
Tak Punya Dasar Kuat, FA Malaysia Diminta Tidak Ajukan Banding ke CAS
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
Exco PSSI: Ada yang Mengusulkan Timur Kapadze dan Jesus Casas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday, Lille Justru 'Menang Banyak' Soal Calvin Verdonk
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Terbongkar! Calon Pelatih Timnas Indonesia Bukan Pengangguran, Masih di Klub dan Timnas Negara Lain
-
Marselino Ferdinan Minggir, Pemain Keturunan Bali Subur Gol di Liga Australia