Suara.com - Hasil drawing 16 besar Liga Konferensi alias UEFA Conference League 2021/2022 sudah rampung. Leicester City vs Rennes hingga AS Roma ditantang Vitesse.
Proses pengundian 16 besar Liga Konferensi 2021/2022 berlangsung pasca rampungnya fase playoff. Undian itu dilakukan di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat (25/2/2022).
Leicester City yang jadi satu-satunya wakil Inggris, sudah ditunggu jagoan Prancis Rennes. Undian ini menjadi rangkaian lanjutan dari jalan terjal The Foxes di Liga Konferensi.
Sebelum "terdampar" di kompetisi yang formatnya bahkan tak dipahami pelatih Brendan Rodgers, Leicester gagal lolos ke fase knockout Liga Europa karena cuma duduk di peringkat ketiga Grup C.
Kondisi itu membuat mereka turun kasta dan harus memainkan babak playoff sebelum berhasil melaju ke 16 besar Liga Konferensi. Pada babak playoff, The Foxes mengalahkan Randers dengan agregat 7-2.
Di laga lain, AS Roma selaku salah satu kandidat juara, akan berhadapan dengan klub asal Belanda, Vitesse Arnhem. Hasil undian ini membuka kans pasukan Jose Mourinho untuk melangkah lebih jauh.
Sama seperti Liga Europa, pertandingan 16 besar Liga Konferens i 2021/2022 akan digelar dalam format dua leg pada 11 dan 17 Maret 2022 dini hari WIB.
Berikut hasil drawing 16 besar Liga Konferensi 2021/2022:
- Olympique Marseille vs FC Basel
- Leicester City vs Stade Rennais
- PAOK FC vs KAA Gent
- Vitesse Arnhem vs AS Roma
- PSV Eindhoven vs FC Copenhagen
- Slavia Praha vs Lask
- Bodo/Glimt vs AZ Alkmaar
- Partizan vs Feyenoord
Baca Juga: Lokasi Final Liga Champions Terancam Pindah, 3 Stadion di London Jadi Opsi
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Drawing 16 Besar Liga Europa: Barcelona Jumpa Galatasaray, Sevilla Ditantang West Ham
-
Buntut Perang Rusia-Ukraina, Final Liga Champions Pindah ke Paris
-
Rusia Invasi Ukraina, UEFA Pindahkan Venue Final Liga Champions dari St Petersburg ke Paris
-
Hasil Bola Tadi Malam: Barcelona Singkirkan Napoli, Atalanta Melaju, Arsenal Menang
-
Leicester City ke Babak 16 Besar Liga Conference, Celtic Disingkirkan Bodo
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat