Suara.com - Pelatih sementara timnas Indonesia U-23 Bima Sakti menyebut skuadnya fokus mengasah kualitas operan dan transisi bermain dalam pemusatan latihan (TC) di Jakarta sebelum melanjutkannya di Korea Selatan.
Dalam lamannya, Jumat (8/4/2022), PSSI menyatakan Bima menyebut materi latihan merupakan permintaan langsung pelatih Shin Tae-yong yang kini sudah di Korea Selatan.
“Pelatih Shin selalu mengatakan kepada kami agar memperbaiki passing (operan) pemain. Lalu kami pun melakukan rondo, small game dan transisi sebagai poin latihan karena itu yang difokuskan oleh pelatih Shin,” kata pelatih timnas U-16 itu yang dimuat Antara.
Bima melanjutkan, Shin Tae-yong juga menginstruksikan agar timnas U-23 yang disiapkan untuk SEA Games 2021 akan berlatih sore dan malam hari. Jika sore di lapangan, maka malam menempa fisik di pusat kebugaran.
Pelatih berusia 46 tahun itu mengharapkan kondisi fisik pemain terus meningkat sambil menunggu keberangkatan ke Korea Selatan. Timnas U-23 berlatih di Jakarta sampai 12 April 2022.
“Karena SEA Games 2021 sudah bergulir awal bulan depan, maka kami harus mengembalikan kondisi fisik pemain. Apalagi baru sekitar satu minggu lalu mereka menyelesaikan kompetisi Liga 1,” tutur Bima.
Shin Tae-yong sudah memanggil 29 pemain timnas U-23 untuk TC persiapan SEA Games 2021 di Korea Selatan, termasuk empat pemain senior (berusia di atas 23 tahun) dan enam nama yang merumput di luar negeri.
Namun, pemain-pemain rantau luar negeri yakni Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners, Korea Selatan), Elkan Baggott (Ipswich Town, Inggris), Egy Maulana (FK Senica, Slovakia), Witan Sulaeman (FK Senica, Slovakia), Saddil Ramdani (Sabah FC, Malaysia) dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy, Jepang) belum bergabung di Jakarta.
Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan juga langsung beraktivitas bersama timnas U-23 di Korea Selatan karena menjadi bagian timnas U-19 untuk TC di sana sejak Maret lalu.
Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Thailand di Final Piala AFF Futsal 2022, Simak Jadwalnya
Indonesia bergabung dalam Grup A bersama Myanmar, Filipina, Timor Leste dan tuan rumah Vietnam.
Skuad Garuda Muda memulai SEA Games dengan melawan Vietnam pada 6 Mei, Timor Leste pada 10 Mei, Filipina 13 Mei dan Myanmar 15 Mei.
Berita Terkait
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Si Anak Hilang Berpeluang Comeback?
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Nasib Terkini Ole Romeny, Sukses Cetak Gol dan Bikin Oxford United ke Babak 4 Piala FA
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arteta Kirim Pesan Berkelas ke Arne Slot Usai Hat-trick Gabriel Martinelli
-
Mental Rapuh Pemain Manchester United Bikin Darren Fletcher Frustasi
-
MU Tersingkir dari Piala FA, Marcus Rashford Maunya Main di Klub Juara
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid