Suara.com - Pelatih Shin Tae-yong menyampaikan beberapa pesan kepada para pemain Timnas Indonesia U-19 yang telah menyelesaikan training camp (TC) di Korea Selatan. Ia meminta para pemain terus meningkatkan kemampuannya utamanya untuk memperkuat fisik.
Shin Tae-yong menjelaskan para pemain banyak perkembangan. Dari mulai dasar-dasar sepakbola hingga taktik berjalan cukup bagus.
Tidak hanya berlatih, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan juga menjalani sembilan pertandingan uji coba yang sudah membuat Pelatih Shin Tae-yong merasa puas.
"Menurut saya kalian mendapat pengalaman baik selama training camp di Korea Selatan. Di dalam sepak bola, paling penting itu dasar. Banyak pemain lihat jauh ke depan, tanpa lihat dasar," kata Shin Tae-yong dilansir dari kanal YouTube PSSI.
"Kalau mau jadi pemain bagus harus ada fisik. Ketika fisik baik, siapa pun lawan kita tidak takut. Kalau tidak ada fisik, 1-2 kali, beberapa menit bisa main bagus, tetapi sepak bola 90 menit bukan 10 menit," sambungnya.
Bagi Shin Tae-yong, fisik menjadi syarat mutlak berkompetisi. Fisik bagus mempengaruhi mental bertandingan di atas lapangan.
"Ketika kembali ke Indonesia kalian harus maksimal sehingga dasar kuat. Ini kita baru mulai, memang ada yang berkembang ada juga yang tidak. Walau kalian punya kekurangan, usahakan dan bisa perbaiki. Jangan menyerah, usaha maksimal. Setelah kembali ke Indonesia, makan yang baik juga."
Timnas Indonesia U-16 dijadwalkan kembali kumpul pada 15 Mei. Mereka akan bersiap menghadapi Toulont Turnament di Prancis pada 29 Mei sampai 12 Juni di Prancis.
Timnas Indonesia U-19 masuk Grup B bersama Ghana, Meksiko, dan Venezuela. Tentu ini menjadi persiapan yang bagus jelang bergulirnya Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Belum Ada Pemain Abroad, Berikut Total Skuad Timnas Indonesia U-23 Saat TC di Korea Selatan
Berita Terkait
- 
            
              Pemain Rp 7,82 Miliar Bikin Rekor, Dulu Dibuang Patrick Kluivert, Sekarang Pasti STY Bangga
 - 
            
              Resmi! PSSI: Shin Tae-yong Tidak Kembali
 - 
            
              Fokus SEA Games 2025, PSSI Pastikan Sudah Move On dari Shin Tae-yong
 - 
            
              Jangan Mikir Jauh-jauh, Eks Anak Buah STY Target Ini ke Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Bukan Jeje, Pengakuan Orang Dekat STY Sejak Awal Sudah Ragu dengan Kemampuan Patrick Kluivert
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Nova Arianto Akui Timnas Indonesia U-17 Kalah Kelas dari Lawannya, Tapi
 - 
            
              Siap-siap Bayern, Luis Enrique Pastikan Bakal Turunkan Ousmane Dembele
 - 
            
              Vincent Kompany Tuntut Bayern Munich Tampil Sempurna jika Ingin Kalahkan PSG
 - 
            
              Banding Kasus7Pemain Naturalisasi Ditolak FIFA, FAM Bakal Melawan Balik
 - 
            
              Pemain Timnas Indonesia di Bawah Harga Pasar Ini Potensi Dilirik Klub Besar di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Genoa Kalahkan Sassuolo 2-1, Berapa Rating Jay Idzes?
 - 
            
              Kecolongan di Menit Akhir, Jay Idzes Cs Tumbang 1-2 dari Genoa
 - 
            
              Mikel Arteta Was-was dengan Cedera Viktor Gyokeres
 - 
            
              Pemain Rp 7,82 Miliar Bikin Rekor, Dulu Dibuang Patrick Kluivert, Sekarang Pasti STY Bangga
 - 
            
              Mikel Arteta Ngegas, Tuding Jadwal Pertandingan Arsenal Tak Masuk Logika