Suara.com - Yanto Basna resmi merapat ke Bhayangkara FC. Kedatangan pemain yang dalam beberapa tahun terakhir meniti karir di Liga Thailand tersebut dikonfirmasi oleh Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Sumardji.
Yanto Basna merapat ke Bhayangkara FC dengan kontrak berdurasi dua tahun, atau hingga 2024.
Sebagaimana diketahui, The Guardians baru saja ditinggal Hansamu Yama Pranata dan Jajang Mulyana. Kedatangan Yanto pun diharapkan bisa menambah kekuatan lini belakang Bhayangkara FC di Liga 1 musim depan.
“Ya, sudah kontrak dua tahun,” kata Sumardji dikutip laman Liga Indonesia Baru, Senin (25/4/2022).
Meski sudah melakukan tanda tangan kontrak, Sumardji enggan membeberkan besaran kontrak Yanto Basna bersama Bhayangkara FC.
Sumardji hanya mengatakan bahwa sang pemain akan bergabung dengan tim selepas lebaran.
Bhayangkara FC rencananya akan menggelar latihan perdana untuk menghadapi Liga 1 musim depan pada awal Mei atau setelah lebaran.
“Dia (Yanto Basna) akan bergabung dengan tim selesai lebaran,” jelasnya.
Sejak dilepas oleh klub sebelumnya di Liga Thailand, PT Prachuap, Yanto Basna memang mengisyaratkan akan kembali melanjutkan karier sepak bolanya di Indonesia.
Baca Juga: PSIS Semarang Akhiri Kontrak Wallace Costa
Yanto sempat dirumorkan kembali bergabung dengan Persib Bandung dan juara musim lalu, Bali United FC.
Berita Terkait
-
Buntut Aksi Tak Terpuji ke Spaso, Komdis PSSI Jatuhkan Sanksi Tambahan untuk Rafael Struick
-
Bhayangkara FC Resmi Rekrut 3 Pemain Asing Baru Untuk Perkuat Lini Serang, Siapa Saja?
-
Catat! Jadwal Terbaru Perkenalan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri
-
Terungkap! Ini 3 Alasan Ajax Amsterdam Nekat Tebus Maarten Paes dari FC Dallas
-
Rekor Buruk Jose Mourinho vs Real Madrid, Alvaro Arbeloa Kasih Pernyataan Mengejutkan
-
Alfeandra Dewangga Tak Anggap Enteng Persis Meski Posisi Jomplang di Klasemen
-
Absen Latihan, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Terkini Beckham Putra dan Marc Klok
-
Shayne Pattynama Pilih ke Liga Lokal, Tinggal3Orang Pemain Timnas Indonesia di Liga Thailand