Suara.com - Berikut lima pemain Timnas Indonesia yang memiliki potensi memanaskan pagelaran SEA Games 2021 yang akan berlangsung di Vietnam dalam waktu dekat.
Timnas Indonesia U-23 akan bersaing di pesta olahraga terakbar se Asia Tenggara, SEA Games yang bakal berlangsung pada 12 Mei hingga 23 Mei 2022 mendatang.
Dalam partisipasinya kali ini, skuat Garuda Muda arahan Shin Tae-yong berambisi merebut medali emas dari cabang olahraga sepak bola.
Timnas Indonesia U-23 berhasrat bisa meraih medali emas yang terakhir kali didapatkannya pada SEA Games 1991 atau 31 tahun silam.
Sejak saat itu, Timnas Indonesia U-23 hanya meraih hasil maksimal berupa medali perak saja atau kalah di final dari negara-negara Asia Tenggara lainnya.
Demi mewujudkan mimpi tersebut, Shin Tae-yong selaku juru taktik pun memanggil para putra terbaik bangsa yang tak hanya bermain di kancah domestik saja, melainkan juga pemain yang bermain di luar negeri.
Sederet pemain yang bermain di luar negeri dipastikan bisa berlaga, setelah mendapat izin dari klubnya, kendati SEA Games 2021 tak masuk dalam kalender FIFA.
Dari 20 pemain yang dibawa, setidaknya ada lima pemain Timnas Indonesia yang diprediksi bisa menggegerkan atau mencuri perhatian di SEA Games 2021 nanti.
Siapa sajakah pemain tersebut? Berikut daftarnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Bertolak ke Vietnam untuk SEA Games 2021
Nama Egy Maulana Vikri menjadi nama yang dinantikan di ajang SEA Games 2021 ini. Bagaimana tidak? Ia memiliki status sebagai salah satu talenta terbaik Asia Tenggara.
Egy memiliki julukan Messi Indonesia karena memiliki skill di atas rata-rata pemain seusianya yang kini baru berusia 21 tahun.
Selain itu, Egy berkiprah di Eropa, tepatnya di kasta teratas Liga Slovakia bersama FK Senica, terhitung sejak dirinya pergi dari Lechia Gdansk pada tahun lalu.
Meski punya barisan penyerang berusia 20 tahun ke atas, Shin Tae-yong tak ketinggalan memanggil pemain yang baru berusia pada 17 tahun pada diri Ronaldo Kwateh di SEA Games 2021 nanti.
Tag
Berita Terkait
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Prediksi 4 Pemain Naturalisasi yang Bakal Tersingkir di Era John Herdman
-
Meski Bantah Rumor Pindah, Maarten Paes Tetap Digoda Pemain Persib untuk Gabung
-
Marselino Ferdinan Ungkap Makna Mendalam di Balik Perayaan Natal Jauh dari Rumah
-
Marc Klok Berperan dalam Pemilihan Federico Barba Jadi Kapten Persib
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata