Suara.com - Dua pemain Tim Nasional U-23 Indonesia, yakni Asnawi Mangkualam dan Elkan Baggott masih absen pada laga perdana SEA Games 2021 antara Indonesia melawan tim tuan rumah Vietnam.
Asnawi dan Elkan belum bergabung dengan tim di Vienam sehingga tak bisa membela Timnas U-23 Indonesia pada laga yang berlangsung di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022).
Namun, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (5/5/2022) memastikan bahwa anak asuhnya sudah siap tempur melawan Vietnam.
Meski akan bermain di kandang lawan, Shin berharap anak asuhnya tetap fokus pada laga tersebut yang diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik. Selain menjadi tuan rumah, Vietnam juga notabene sebagai juara bertahan kejuaraan tersebut. Meski begitu, Indonesia tidak gentar menghadapi Vietnam.
"Pemain dalam kondisi bagus dan siap bekerja keras menghadapi Vietnam. Kami harap pemain fokus, disiplin dan berjuang maksimal demi meraih kemenangan," kata Shin saat sesi jumpa wartawan, seperti dilansir dari Antara.
Pertemuan kedua antara Indonesia dengan Vietnam terjadi akhir tahun lalu pada ajang Piala AFF 2020 dengan hasil imbang tanpa gol alias 0-0.
"Sejak saya melatih Indonesia, sudah dua kali menghadapi Vietnam. Secara kemampuan Vietnam tim yang bagus, apalagi ada senior saya yang melatih (Park Hang-seo), namun performa kami semakin naik dan ditambah pemain-pemain yang bermain di luar negeri," kata Shin.
Pada laga Jumat, Stadion Viet Tri diperkirakan akan dipenuhi oleh suporter tuan rumah terlihat dari jumlah tiket yang disediakan panitia sudah ludes terjual.
Selain Indonesia dan Vietnam, Grup A diisi oleh Timor Leste, Filipina, dan Myanmar. Babak semifinal dan final akan digelar pada 19 dan 22 Mei mendatang.
Baca Juga: Park Hang-seo Kirim 2 Asistennya untuk Jadi Mata-mata Pantau Timnas Indonesia U-23
Berikut 20 pemain Indonesia di SEA Games 2021:
1. Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners)
2. Egy Maulana (FK Senica)
3. Witan Sulaeman (FK Senica)
4. Elkan Baggott (Ipswich Town)
5. Fachruddin Aryanto (Madura United)
6. Ronaldo Joybera (Madura United)
7. Muhammad Adi (Persik)
8. Ernando Ari (Persebaya)
9. Rizky Ridho (Persebaya)
10. Rachmat Irianto (Persib)
11. Marselino Ferdinan (Persebaya)
12. Ricky Kambuaya (Persib)
13. Marc Klok (Persib)
14. Syahrian Abimanyu (Persija)
15. Ilham Rio (Persija)
16. Irfan Jauhari (Persis)
17. Muhamad Ridwan (Persik)
18. Firza Andika (Persija)
19. Alfeandra Dewangga (PSIS)
20. Saddil Ramdani (Sabah FC).
Berita Terkait
-
Tragedi dan Takdir: Kilas Balik Roller Coaster Timnas Indonesia Sepanjang 2025
-
Jelang Tunjuk John Herdman, PSSI Disindir Media Kanada Sering Gonta-Ganti Pelatih
-
Rekan Shin Tae-yong Dikabarkan Kembali ke Malaysia
-
Perbandingan Statistik STY dan John Herdman di Pentas Piala Dunia, Siapa Lebih Unggul?
-
Meski Segera Diganti, Legacy STY Masih Terus Bertahan Setidaknya Hingga 2 Tahun Mendatang!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung