Suara.com - Cabang olahraga (cabor) sepak bola SEA Games 2021 sudah memasuki babak semifinal. Timnas Indonesia U-23, Malaysia, Thailand, dan tuan rumah Vietnam menjadi empat tim yang akan memperebutkan medali emas.
Timnas Indonesia U-23 pun mendapatkan pujian dari media Vietnam. Diasuh oleh Shin Tae-yong serta pemain muda menjanjikan, skuad Garuda Muda dianggap sebagai generasi emas.
"Timnas Indonesia U-23 punya banyak harapan dengan generasi muda menjanjikan. Ini bisa dibilang sebagai generasi emas pemain Indonesia selama bertahun-tahun," tulis laporan Zing News dilansir pada Kamis (19/5/2022).
Media Vietnam itu menyebutkan timnas Indonesia U-23 punya generasi emas dengan pemain potensial seperti Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang berkarier di Eropa. Lalu ada pemain muda seperti Marcelino Ferdinan.
Tak ayal tim asuhan Shin Tae-yong ini mengincar medali emas di SEA Games 2021 kali ini. Nah, sayangnya Zing News menganggap timnas Indonesia U-23 tidak ditakdirkan menjadi juara.
"Masalahnya, Indonesia tidak ditakdirkan untuk juara. Mereka telah finis kedua sebanyak 6 kali dalam sejarah keikutsertaan di SEA Games. Bisa dilihat bahwa Indonesia bukan lawan mudah, mereka butuh kepercayaan diri," imbuhnya.
Sosok Shin Tae-yong juga menjadi sorotan media Vietnam. Sebab, pelatih asal Korea Selatan itu pernah membuat kejutan di Piala Dunia 2018 lalu, sehingga akan membantu mental para pemain.
"Shin Tae-yong pernah memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2018 bisa membantu timnas Indonesia U-23 untuk mengatasi hambatan mental demi membuat kejutan di SEA Games 2021," sambung laporan itu.
Lebih lanjut, media Vietnam itu masih memandang sebelah mata timnas Indonesia U-23. Pasalnya mereka tak memprediksi bahwa skuad Garuda Muda bisa masuk final.
Baca Juga: Oliver Glasner Ungkap Kebanggaan Usai Bawa Eintracht Frankfurt Juara Liga Europa
Zing News mengatakan bahwa final impian di SEA Games 2021 kali ini adalah laga antara Vietnam melawan Thailand. Adapun semifinal SEA Games 2021 akan digelar pada Kamis (19/5/2022).
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-23 vs Thailand, Nil Maizar: Main seperti Lawan Myanmar, Garuda Pasti Menang!
-
Ronaldo Kwateh Teratas, Pemain Timnas Indonesia U-23 Dominasi Atlet Favorit di Cabor Sepak Bola SEA Games 2021
-
Media Thailand Banggakan Rekor Pertemuan Negaranya saat Lawan Timnas Indonesia U-23 di SEA Games
-
Timnas Indonesia U-23 Tanpa Asnawi Mangkualam di Semifinal SEA Games 2021, Alexandre Polking Senang
-
Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Semifinal SEA Games 2021 Sore Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Masa Depan Suram Elkan Baggott di Ipswich Town Jadi Sorotan Media Inggris
-
Trik Khusus John Herdman Lahirkan Bintang Dunia seperti Jonathan David
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Ruben Amorim Pergi dengan Senyum, Asisten Ungkap Kisah di Balik Pemecatan Manchester United
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Prediksi Skor Manchester City vs Brighton: The Citizens Incar Poin Penuh
-
Persib Bandung vs Persija, Suporter Tamu Dilarang Hadir di Stadion GBLA
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi