Suara.com - Striker Malaysia yang berkarier di Eropa, Luqman Hakim Shamsudin mengaku kecewa karena tidak bisa menaklukan Ernando Ari dalam babak adu penalti di perebutan medali perunggu melawan timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021.
Timnas Indonesia U-23 menghadapi Malaysia di perebutan medali perunggu SEA Games 2021. Laga ini berlangsung sengit sejak menit pertama.
Skuad Garuda Muda berhasil unggul lebih dulu dari Malaysia. Ronaldo Kwateh sukse menjebol gawang Harimau Muda pada babak kedua.
Sayangnya keunggulan itu tidak mampu dipertahankan oleh timnas Indonesia U-23. Malaysia mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-80.
Skor 1-1 bertahan di hingga akhir pertandingan. Akhirnya pemenang antara timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia harus ditentukan lewat adu penalti.
Dalam adu penalti, kiper timnas Indonesia U-23 yang bernama Ernando Ari berhasil tampil sangat apik. Ia menepis dua tendangan penalti Malaysia, termasuk Luqman Hakim.
Gagalnya tendangan penalti itu membuat Luqman Hakim kecewa. Striker berusia 20 tahun itu meminta maaf karena ia gagal mempersembahkan medali perunggu untuk Malaysia.
"Saya kecewa dengan tendangan penalti saya, tapi rezeki tidak memihak saya dan teman setim untuk menang medali perunggu," ucap striker yang berkarier di KV Kortrijk dikutip dari Stadiom Asto pada Senin (23/5/2022).
"Jadi saya memohon maaf kepada seluruh masyarakat Malaysia, juga kedua ibu baak saya karena tidak mendapatkan medali perunggu," imbuhnya.
Baca Juga: Liverpool Gagal Juara Liga Inggris, Perasaan Jurgen Klopp Campur Aduk
Lebih lanjut, Luqman Hakim berhasrat Malaysia akan bangkit dan fokus untuk turnamen Piala Asia U-23 yang akan digelar di Uzbekistan bulan depan.
"Kami akan bangkit dengan lebih kuat dan akan fokus pada Piala Asia U-23 (di Uzbekistan bulan depan) nanti. Insya-Allah kami akan memberikan penampilan yang baik," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ikut Senang Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Perunggu, Sandy Walsh Targetkan Lolos Piala Asia 2023
-
SEA Games Rampung, Shin Tae-yong 'Usir' 2 Pemain Timnas Indonesia U-23
-
Brad Maloney Tak Terima Malaysia Kalah dari Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021
-
Timnas Indonesia Andalkan Skuad SEA Games saat Hadapi Bangladesh di FIFA Matchday
-
Timnas Indonesia U-23 Krisis Pemain saat Lawan Malaysia, Adi Satryo Sempat Berlatih Jadi Outfield Player
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Jumat 28 November 2025
-
4 Pemain Abroad Bisa Tampil di SEA Games 2025, Indra Sjafri Apresiasi PSSI
-
Hector Souto Belum Tetapkan Skuad SEA Games 2025, Timnas Futsal Indonesia Masih Seleksi 19 Pemain
-
Pelatih Eks Liga Inggris dan Juara di 3 Negara Dirumorkan Masuk Radar PSSI
-
Isu Van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia, Pelatih PSIM Yogyakarta: Apakah Dia Mau?
-
Persib Kalah di Singapura, Andrew Jung Minta Pemain Fokus Hancurkan MU
-
Persib Tumbang di Singapura, Eliano Ingatkan Pentingnya Menang atas Bangkok United
-
Prediksi Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Jumat 28 November 2025
-
Pertandingan BRI Super League Hari Ini, Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta
-
Penyerang Keturunan Medan Bersinar di ACL 2, Cetak Gol Bawa Klubnya Lolos 16 Besar