Suara.com - Pertandingan matchday kedua Timnas Indonesia U-19 vs Ghana di Grup B Turnamen Toulon akan digelar di Stade Jules-Ladoumegue, Prancis, Kamis (2/6/2022) pukul 18.30 WIB.
Bagi Timnas Indonesia U-19 kemenangan cukup penting didapat untuk menjaga asa lolos ke fase selanjutnya. Sebab, di laga pertama Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan kalah 0-1 dari Venezuela.
Jika kalah dari Ghana, peluang Timnas Indonesia U-19 lolos semakin sulit. Apalagi, Ghana juga punya kepentingan serupa setelah kalah 0-1 di laga pertama.
Untuk meraih kemenangan bukan perkara mudah bagi Timnas Indonesia U-19. Postur tubuh lawan yang lebih besar masih menjadi momok bagi skuad Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19.
Meski begitu, Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-19, Dzenan Radoncic sudah mengantongi strategi yang cocok untuk menundukkan Ghana.
Strategi yang sama seperti ketika melawan Venezuela akan tetap diterapkan. Namun, akan ada sedikit modifikasi yang dilakukan.
"Ketika Anda bertemu tim kuat seperti Ghana, dengan pemainnya yang tinggi dan fisik kuat, saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah," kata Dzenan Radoncic dilansir dari laman PSSI.
"Saya pikir akan sama saat lawan Ghana. Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap konsentrasi penuh sepanjang pertandingan. Dengan begitu, kami akan mendapatkan hasil yang bagus," tegasnya.
Timnas Indonesia U-19 saat ini menjadi juru kunci di klasemen sementara Grup B Turnamen Toulon 2022. Tim Merah Putih punya selisih gol yang sama dengan Ghana di urutan ketiga.
Baca Juga: Romelu Lukaku, Opsi Barcelona Jika Gagal Boyong Robert Lewandowski
Adapun posisi puncak klasemen sementara dihuni oleh Meksiko disusul Venezuela. Kedua tim ini telah mengoleksi tiga poin.
Meksiko dan Venezuela juga punya koleksi gol yang sama yakni 1. Dengan demikian, perburuan dua tiket menuju babak selanjutnya di Toulon Cup 2022 bakal sengit.
Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 vs Ghana.
Berita Terkait
-
Dulu Bintang, Beberapa Pemain Timnas Indonesia U-19 Era Evan Dimas Kini Jauh dari Sepak Bola
-
Ngeri! Detik-detik Pemain Jepang Patahkan Kaki Bintang Ghana di Laga Uji Coba
-
Tragis! Wonderkid 18 Tahun Tewas Dibunuh Penculik: Keluarga Tak Mampu Bayar Tebusan
-
Mohammed Kudus Antar Ghana ke Piala Dunia 2026! The Black Stars Wakil Kelima Afrika
-
Jalani Karier di Liga Kamboja, Sulthan Zaky Ikuti Jejak Bintang Timnas Indonesia U-19
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Taktik Cerdas Massimiliano Allegri Ubah Formasi 3 Kali Hingga AC Milan Menang Telak Atas Como
-
Hansi Flick Puji Perlawanan Sengit Racing Santander Usai Barcelona Menang 2 Gol di Copa Del Rey
-
Cesc Fabregas Akui Keunggulan AC Milan Setelah Skuad Massimiliano Allegri Menang Telak atas Como
-
Rapor Pemain Barcelona Usai Kalahkan Racing Santander Lamine Yamal dan Ferran Torres Tampil Gahar
-
Timnas Futsal Indonesia Uji Coba Lawan Jepang dan Tajikistan Jelang Piala Asia 2026
-
Persijap Jepara Boyong Eks Striker Athletic Bilbao
-
Rekor Pertemuan Indonesia vs Vietnam Jelang Duel Panas di Fase Grup Piala AFF 2026
-
XSeries-2 Hadirkan Duel Dua Legenda Futsal Dunia: Ricardinho vs Falcao
-
Klasemen Serie A Liga Italia: Rossoneri Dekati Nerazzurri Usai Menang Comeback Atas Como
-
Alvaro Arbeloa Sebut Vinicius Junior Layaknya Kapten Usai Real Madrid Dipermalukan Tim Divisi Kedua