Suara.com - Pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman menyatakan bahwa timnya tidak punya pilihan lain selain siap melakoni turnamen pramusim Piala Presiden 2022 walaupun mereka tidak mendapatkan waktu yang ideal untuk melakukan persiapan.
"Kami harus sudah siap, meskipun secara persiapan, jujur waktunya relatif kurang ideal. Karena kami baru melakukan latihan pada pertengahan Mei 2022," kata Djadjang dalam jumpa pers di Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (11/6/2022).
Anak-anak asuh Djadjang yang tergabung di Grup D akan mengawali penampilan mereka menghadapi Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (12/6) esok.
Kendati mengaku waktu persiapan Persikabo tidak ideal, Djadjang menyadari bahwa situasi tersebut bukan menjadi kekhususan timnya melainkan seluruh kesebelasan yang bakal ambil bagian dalam Piala Presiden.
Djadjang berharap minimnya persiapan itu tidak menimbulkan masalah besar dan berharap Persikabo dapat memetik hasil optimal khususnya dalam laga pembuka kontra Persik
"Kami sudah harus siap menghadapi Kediri, semua tim sepertinya juga mengalami kondisi yang sama," ujarnya.
Selain Persik, di Grup D Persikabo juga tergabung bersama PSM Makassar dan tuan rumah fase grup Arema FC. Secara keseluruhan Djadjang yang mengaku memboyong skuad berisikan 28 pemain ke Malang Raya menilai bahwa semua tim di Grup D punya peluang setara untuk lolos ke perempat final.
Namun, Djadjang menyoroti bahwa Arema jelas mendapatkan keuntungan sebagai tuan rumah Grup D dan juga kondisi skuad yang dinilainya lebih lengkap.
"Arema FC memang paling diunggulkan. Tetapi Persik dan PSM juga bisa mengejutkan. Karena kedua klub tersebut juga mempersiapkan diri dengan matang. Artinya semua klub punya peluang untuk bisa lolos ke babak berikutnya," jelasnya seperti dimuat Antara.
Djadjang menargetkan Persikabo pertama-tama harus bisa meloloskan diri dari penyisihan grup dan ia meminta anak asuhnya untuk memenangkan tiap laga yang dilakoni di Kanjuruhan.
"Target, kami berusaha step by step. Kami berusaha untuk lolos dari fase grup D. Kita akan berusaha untuk terus melangkah, mudah-mudahan hasilnya bisa mencapai babak final," katanya.
Setelah menghadapi Persik besok, Persikabo akan melanjutkan jadwal meladeni PSM pada Rabu (15/6/2022) dan ditutup dengan pertemuan kontra tuan rumah Arema empat hari berselang.
Berita Terkait
-
Jelang Laga Bantul, Pelatih PSIM Waspadai Taktik Persik Kediri yang Lebih Sulit dari Dewa United
-
Anton Fase Comeback! PSIM Yogyakarta Siap Tempur Kontra Persik di Pekan Ke-10 BRI Super League
-
PSIM Yogyakarta Punya Kabar Baik Jelang Lawan Persik Kediri
-
Agresivitas Serangan Jadi Kunci Persik Kediri Amankan Poin Tandang Lawan PSIM Yogyakarta
-
Kunci Sukses Persik Imbangi PSM Makassar, Ong Kim Swee Puji Perjuangan 10 Pemain Macan Putih
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022