Suara.com - Persik Kediri mengincar poin maksimal pada laga lanjutan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 melawan tim tuan rumah Arema FC, yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, pada 15 Juni 2022.
Pelatih Persik Kediri Javier Roca dalam jumpa pers di Kota Malang, Selasa mengatakan bahwa ia sangat mewaspadai kekuatan tim berjuluk Singo Edan tersebut meski mengalami kekalahan pada laga perdana melawan PSM Makassar 1-0.
"Arema FC bermain di kandang dan tidak terpengaruh pada hasil pertandingan sebelumnya. Kita harus waspada, kita harus kerja keras untuk mendapatkan poin, kalau bisa poin maksimal untuk laga besok," kata Roca.
Roca menjelaskan, meskipun pertandingan tersebut akan digelar di hadapan ribuan pendukung Singo Edan yang biasa dikenal dengan sebutan Aremania itu, ia mengaku tidak merasa tertekan dengan keberadaan para suporter tersebut.
Menurutnya, tekanan dari para Aremania itu akan lebih dirasakan oleh Evan Dimas dan kawan-kawan karena harus memberikan yang terbaik dan memberikan kemenangan usai mengalami kekalahan pada laga sebelumnya.
"Sebenarnya untuk tekanan dari suporter, itu lebih kepada pihak Arema FC. Karena mereka harus bertanggung jawab kepada para suporter agar melupakan kekalahan pada pertandingan terakhir," katanya.
Ia menambahkan, dengan kondisi tersebut, tim berjuluk Macan Putih yang diasuhnya tersebut tidak akan memberikan perlawanan yang mudah. Hal itu dikarenakan Persik Kediri juga memiliki keinginan untuk memenangi pertandingan.
"Mereka harus memaksimalkan laga besok, tapi saya pikir mereka juga tahu kalau Persik Kediri itu sebenarnya tidak mudah untuk dikalahkan," katanya.
Sementara itu, pemain Persik Kediri Kartika Ajie menambahkan, ia bersama rekan-rekannya siap untuk menghadapi Arema FC dan akan memberikan perlawanan agar mampu mendapatkan tiga poin dari laga tersebut.
Baca Juga: Usai Bantai Filipina 4-0, Pemain Palestina Doakan Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023
"Saya dan teman-teman sudah berlatih cukup lama, kami siap untuk menghadapi siapapun dan kita akan memberikan yang terbaik untuk Persik Kediri," katanya.
Pada laga awal Grup D Piala Presiden 2022 yang digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Persik Kediri menang melawan Persikabo 1973 dengan skor 1-0. Sementara tuan rumah Arema FC harus menelan kekalahan usai dikalahkan PSM Makassar 1-0.
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Kartu Merah Minta Maaf: Terima Kasih Bobotoh atas Kritikannya
-
Bojan Hodak Protes Keras Kepemimpinan Wasit Muhammad Tri Santoso, Persib Bandung Kirim Surat
-
6 Assist, 5 Gol! John Herdman Layak Panggil Ezra Walian ke Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Ditahan Imbang Persik, Bojan Kecewa dengan Kepemimpinan Wasit
-
Ezra Walian Diincar Persija Jakarta Tapi Manajemen Persik Kediri Pastikan Kontrak Masih Panjang
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Ucap Salam Perpisahan, Liam Rosenior: Saya Pelatih Baru Chelsea
-
Daftar Pemain Persija Jakarta yang Absen Hadapi Persib Bandung
-
Jadwal BRI Super League: Duel Panas Persib vs Persija, Borneo Hadapi Persita Tangerang
-
John Herdman Dibuat Pusing Komposisi Pemain Timnas Indonesia, Ada Masalah Apa?
-
PSSI Pamerkan Koleksi Penghargaan Mentereng Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman
-
Juventus Dirumorkan Bidik Sergio Busquets dari Argentina, Di Canio: Dia Sangat Kurus
-
Real Madrid Pesta 5 Gol, Xabi Alonso Puji Setinggi Langit Gonzalo Garcia
-
Ujian Jay Idzes di Sassuolo vs Juventus, Hadapi Striker Polesan John Herdman
-
Lima Laga Terakhir Masih Belum Terkalahkan! Sunderland Paksa Tottenham Berbagi Poin di London
-
John Herdman Tak Bawa Gerbong ke Timnas Indonesia, Cuma 2-3 Orang Saja