Suara.com - Pelatih Kaya FC Iloilo Yu Hoshide mengungkapkan bahwa dia terus memotivasi skuatnya agar bermain total saat menghadapi Bali United FC pada laga terakhir babak penyisihan Grup G Piala AFC 2022, Kamis (30/6/2022).
Menurut dia, motivasi semacam itu penting diberikan karena The Lions, julukan Kaya FC Iloilo kalah dalam dua pertandingan sebelumnya melawan Visakha FC dan Kedah FC.
Artinya, jika kesebelasan yang mewakili Filipina itu menang saat melawan Serdadu Tridatu, julukan Bali United, mereka juga tetap tidak dapat melaju ke babak babak semifinal zona ASEAN Piala AFC 2022.
“Di dua pertandingan terakhir, kami bermain jauh lebih bagus di babak pertama daripada babak kedua. Jika di babak kedua kami dapat bermain seperti babak pertama, mungkin kami punya kesempatan untuk menang. Itu yang selalu saya sampaikan ke para pemain,” kata Yu Hoshide saat jumpa pers di Badung, Bali, Rabu seperti dimuat Antara.
Bagi pelatih berpaspor Jepang itu, pertandingan pada Kamis di markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, menjadi ajang pembuktian bahwa tim asuhannya telah belajar dari kesalahan pada dua pertandingan sebelumnya.
“Besok, kami berusaha mendapatkan tiga poin, dan kami kembali pulang ke Manila. Kami belajar dari dua pertandingan terakhir. Kami telah belajar dari kesalahan itu, dan kami akan menunjukkannya besok,” kata Yu Hoshide.
Sementara itu, gelandang Kaya FC Iloilo bernomor punggung 6 Oskari Johannes Orevillo Kekkonen menyampaikan pihaknya siap berjuang sampai pertandingan terakhir melawan Bali United.
Ia menyampaikan timnya menanti kesempatan bermain melawan Serdadu Tridatu di markas dan di hadapan ribuan pendukungnya.
“Bali United adalah tim yang besar dengan suporter yang banyak. Bali juga juara liga. Buat kami, pemain, tentu kami ingin bertanding melawan tuan rumah di depan ribuan pendukung mereka, dan (menang sehingga) memperoleh tiga poin,” kata Oskari saat jumpa pers.
Baca Juga: Hadapi Kaya FC Iloilo, Pelatih Bali United: Kami Sangat Termotivasi untuk Menang
Dalam kesempatan yang sama, pelatih Kaya FC Iloilo juga menilai pemain Bali United memiliki kualitas yang bagus dan kerap bermain agresif.
Namun, itu tidak menyurutkan semangat timnya karena tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola.
“Saya mengamati pertandingan Bali melawan Visakha, yang artinya kami juga punya peluang (untuk menang, red.). Jadi, kami tidak akan menyerah dan berusaha mendapatkan tiga poin,” kata Pelatih Kaya FC Iloilo.
Bali United yang memulai laga perdananya dengan dua gol tanpa balas saat melawan Kedah FC, tampil buruk saat bertemu kesebelasan asal Kamboja Visakha FC pada pertandingan kedua.
Blue Horse, julukan Visakha, saat itu menang 5-2 dari Bali United sehingga kesebelasan asal Kamboja itu menggeser tuan rumah dari juara grup ke urutan kedua.
Bali United memiliki satu kesempatan terakhir untuk memperbesar kemungkinan lolos dari babak penyisihan jika tim asuhan Stefano Cugurra itu menang dan mencetak banyak gol ke gawang Kaya FC Iloilo.
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
-
Jonny Jansen Targetkan Kemenangan saat Bali United Menjamu Arema FC
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA