Suara.com - Manajemen Persib Bandung membidik pelatih berkebangsaan asing untuk menggantikan Robert Alberts yang baru saja mundur dari kursi pelatih kepala Maung Bandung, Rabu (10/8/2022).
Komisaris Persib, Umuh Muchtar mengatakan klub kini masih intens membicarakan hal tersebut. Karena, kata dia, memilih seorang pelatih untuk Maung Bandung bukan perkara yang mudah.
"Ya pak Glenn (Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat) yang menentukan, tapi mungkin asing ya, sementara ini kita membidik (pelatih) asing ya," kata Umuh di Graha Persib, Bandung, Rabu.
Namun ia memastikan manajemen Persib tidak akan berlarut-larut dalam perhitungan masalah untung dan rugi. Sebab, kata dia, manajemen menginginkan pelatih yang bisa lebih bagus dari Robert Alberts.
"Ya secepatnya (memilih pelatih), dari malam, dari Robert sudah mundur juga kita sudah bergerak, mencari siapa-siapanya," kata dia.
Adapun ia menjelaskan Robert Alberts itu bukan diberhentikan atau dipecat oleh manajemen, melainkan pelatih berkebangsaan Belanda itu menyatakan mengundurkan diri sebagai pelatih.
"Pokoknya mengundurkan diri, bobotoh sudah jelas, ya mungkin lebih terhormat mengundurkan diri," kata Umuh.
Untuk sementara waktu, menurutnya Skuad Persib Bandung bakal dipimpin oleh Asisten Pelatih Budiman sebagai pelatih kepala.
"Yaya itu pelatih fisik, caretaker (pelatih sementara) saya yakin Budiman ya, saya kira seperti itu," kata dia.
Baca Juga: Resmi, Robert Alberts Mundur dari Kursi Pelatih Persib
Mundurnya Robert Alberts itu tak lepas dari performa buruk Persib Bandung dalam tiga laga awal pada BRI Liga 1 musim 2022/2023. Dari tiga pertandingan, Persib mengalami kekalahan dua kali, dan seri satu kali.
Dengan hal tersebut, kini Persib berada di zona degradasi dengan raihan satu poin. Persib berada di zona degradasi bersama dengan Persik Kediri dan Persis Solo.
[Antara]
Berita Terkait
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League
-
Pernah Bertemu di Uji Coba, Bojan Hodak Percaya Diri Hadapi Ratchaburi FC
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
-
Chelsea Satu Kemenangan di Desember 2025, Enzo Maresca Dipecat 2026?
-
HUT Jakarta ke-500, Persija Bakal Hadapi Juara Bundesliga
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders