Suara.com - Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto mengatakan dipanggilnya wonderkid Barito Putera, Rahmat Beri Santoso adalah untuk menggantikan winger Dewa United Subhan Fajri yang mengalami cedera.
Sejatinya Subhan Fajri menjadi bagian dari pemain yang dipanggil Pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia U-19.
Adapun pemusatan latihan ini digelar sebagai persiapan menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Total, ada 36 pemain yang dipanggil juru taktik asal Korea Selatan itu.
Namun, tidak semua pemain bisa bergabung. Salah satunya adalah Subhan Fajri yang disebut Nova mengalami cedera.
"Ya (Rahmat Beri Santoso) menggantikan Subhan Fajri yang mengalami cedera sehingga pemain tetap 36," kata Nova saat dihubungi awak media, Jumat (26/8/2022).
Sementara untuk alasan memanggil Rahmat, Nova tidak membeberkannya secara gamblang. Ia menyebut semua pemain punya kesempatan asalkan punya kemampuan.
"Pertimbangannya ya karena kami selalu melihat opsi untuk semua pemain baru," jelas mantan pemain Persib Bandung itu.
"Kami akan melihat kemampuannya dan memilih pemain yang punya potensi selain banyak kesempatan bermain di kompetisi," tambahnya.
Kualifikasi Piala Asia U-20 akan digelar pada 14-18 September mendatang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Indonesia berada di Grup F bersama Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam.
Baca Juga: Jadi Muka Baru di Timnas Indonesia U-19, Muhammad Akrom Disorot Media Vietnam
Tag
Berita Terkait
-
Dion Markx ke Persib, Rekan Naturalisasi Seangkatannya Justru Jadi Andalan di Klub Belanda
-
Jordy Wehrmann Konfirmasi Sedang Jalani Proses Naturalisasi Demi Bela Timnas Indonesia
-
Bocoran Orang Dalam PSSI, John Herdman Kantongi Nama-nama Pemain Keturunan Eropa Buat Dipantau
-
John Herdman Sudah Kerja Keras Sejak Pertama Kali Direkrut, PSSI: Kita Lihat Nanti
-
Jay Idzes Tampil Solid, Sassuolo Kalahkan Cremonese, Fabio Grosso Puji Setinggi Langit
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Cerita Nenek Jordy Wehrmann Soal Hasrat Cucunya Bela Timnas Indonesia
-
Timnas Futsal Indonesia Dapat Ancaman Serius dari Korea Selatan
-
Sikap Michael Carrick Soal Kursi Manajer Permanen Manchester United
-
Daftar Lengkap Agenda Timnas Indonesia Selama 2026, John Herdman Siap Beraksi?
-
Manchester United Mulai Bahas Peluang Finis 4 Besar usai Hajar Arsenal
-
Harry Kane Dihabisi di Media Sosial, Augsburg Ejek Bintang Bayern Usai Kemenangan Sensasional
-
Fans Nyanyi Lagu Juara di Emirates, Carrick Justru Minta Pemain MU Lakukan Ini
-
Jelang Piala Asia Futsal 2026, FFI Tegaskan Sudah Berikan yang Terbaik untuk Persiapan Timnas
-
Malam Kontras Pilar Garuda: Jay Idzes dan Hubner Panen Pujian, Emil Audero-Verdonk Telan Kekalahan
-
Alasan Pelatih Timnas Futsal Indonesia Ngeri Lihat Lawan-lawan di Piala Asia 2026