Suara.com - Gelandang Manchester City Rodri percaya tiap pemain akan memainkan peran penting untuk The Citizen pada laga menghadapi Sevilla pada pertandinga Grup G Liga Champions di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Rabu (7/9/2022) malam waktu setempat.
Dilansir Antara dari situs resmi klub, Selasa (6/9/2022), Rodri menjelaskan Manchester City harus memulai pertandingan pertama mereka pada Liga Champions musim ini dengan baik, meski akan menghadapi tim kuat seperti Sevilla.
"Kami harus memulai perjalanan ini dengan bermain setiap tiga hari dan mencoba untuk menyeimbangkan semua pertandingan, memberikan segalanya dan membuat semua orang terlibat karena semuanya akan menjadi penting," jelas Rodri.
"Mereka memiliki manajer yang hebat, Julen Lopetegui bekerja dengan baik dan Sevilla memiliki pemain-pemain hebat, itu benar beberapa pemain telah pergi tapi mereka selalu menjadi tim yang kompetitif, terutama di kandang," lanjutnya.
Gelandang asal Spanyol itu menjelaskan, Sevilla adalah tim yang selalu menyerang sepanjang waktu dan ditunjang dengan pemain yang selalu siap untuk melancarkan serangan kepada lawannya.
Meski begitu, Rodri menilai timnya memiliki kemampuan untuk menghadapi hal tersebut, terlebih semenjak musim lalu berakhir Manchester City terus mengalami peningkatan dan siap untuk menghadapi tantangan seperti ini.
"Mereka melakukan banyak hal pada musim lalu dengan baik. Kami tidak tiba di final Liga Champions atau Piala FA, tapi kami memenangkan Liga Premier, di mana itu masif bagi kami," terang Rodri.
"Kami sekarang memiliki target dan kami beradaptasi dengan hal-hal baru yang diinginkan oleh pelatih, pemain baru dan hal yang akan berbeda musim ini karena Piala Dunia. Bermain setiap tiga hari sekali normal untuk kami. Saya tidak tahu apakah itu yang terbaik untuk pemain dan mustahil untuk hanya menggunakan 11 pemain saja," sambung dia.
Mantan pemain Valencia itu melanjutkan, dirinya enggan terpengaruh dengan hasil kurang baik yang diperoleh Sevilla pada Liga Spanyol musim ini karena menurutnya Los Nervionenses tetap bermain baik, salah satunya pada pertandingan menghadapi Barcelona.
Baca Juga: Julen Lopetegui Pastikan Sevilla Siap Ladeni Manchester City
"Di kandang mereka bisa menyakitimu. Kami akan berada pada waspada tinggi karena kami tahu itu, ini akan menjadi pertandingan yang sangat diinginkan. Sevilla memiliki skuad hebat dan kami harus menjadi bagus untuk mengalahkan mereka," tegas Rodri.
Berita Terkait
-
Profil Calum McFarlane Caretaker Chelsea, Minim Jam Terbang Langsung Lawan Guardiola di Etihad
-
Manchester City vs Chelsea: Ujian Berat The Blues Usai Pemecatan Maresca
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Sunderland 'Raja Seri' Premier League? Raksasa Sekelas City pun Dipaksa Gigit Jari!
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Profil Calum McFarlane Caretaker Chelsea, Minim Jam Terbang Langsung Lawan Guardiola di Etihad
-
Super League Diserbu Pemain-pemain Asing Liga India yang Gagal Digelar
-
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Beruntung Bisa Dilatih John Herdman
-
Kata-kata Erick Thohir Usai John Herdman jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
BREAKING NEWS! John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Alwi Fadillah Tinggalkan Persija Jakarta Usai Debut Profesional Bersama Macan Kemayoran Senior
-
Sudah Ditunggu Persib, Persija Tegaskan Kemenangan atas Persijap Lebih dari 3 Poin
-
Manchester City vs Chelsea: Ujian Berat The Blues Usai Pemecatan Maresca
-
Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2026, Indonesia Masuk Grup A Bersama Irak dan Korea Selatan
-
Fulham vs Liverpool: Ujian Berat The Reds di London, Prediksi Skor dan Susunan Pemain