Suara.com - Timnas Vietnam U-19 mempersiapkan skuad dengan serius jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Salah satunya adalah menggelar uji coba kontra Palestina U-20 di mana mereka berhasil menang dengan skor 2-0, Selasa (6/9/2022).
Situasi timnas Vietnam U-19 berbanding terbalik dengan timnas Indonesia U-19 yang hanya menggelar uji coba kontra tim muda klub Liga 1 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong diketahui telah menjalani dua laga uji coba di sela-sela training camp (TC) atau pemusatan latihan di Jakarta sejak 24 Agustus lalu.
Skuad Garuda Nusantara tercatat menghadapi Persis Solo U-20 dan Persija Jakarta U-18. Hasilnya tak bagus di mana timnas Indonesia U-19 cuma bermain imbang tanpa gol lawan Persis dan keok 1-2 dari Persija.
Situasi kontras itu turut disoroti oleh media Vietnam, The Thao 247. Mereka menyoroti persiapan timnas Indonesia U-19 yang tidak lebih intensif dibandingkan negara mereka.
"Tim asuhan Shin Tae-yong harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta U-18 setelah sebelumnya bermain imbang 0-0 dengan tim muda Persis Solo," tulis The Thao 247, Rabu (7/9/2022).
"Hasil ini tidak bisa memuaskan para penggemar sepak bola Indonesia."
"Tercatat, di skuat Indonesia U-19 ada 10 pemain yang mengenakan seragam Persija Jakarta U-19. Namun, mereka masih kalah dari klub U-18 ini."
"Federasi Sepak Bola Indonesia juga dikritik ketika memilih lawan sebagai dua tim muda domestik untuk kelompok usia U-20. Sementara itu, Vietnam U-19 punya "review" kualitas dengan menghadapi Palestina U-20."
Baca Juga: Baru Dilepas Persija Jakarta, Alfriyanto Nico Sudah Anggap Timnas Indonesia U-19 Banyak Kurangnya
Terkini, pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong dikabarkan telah mencoret delapan pemain jelang memimpin skuda Garuda Nusantara menjalani training camp (TC) di Surabaya.
Semula, Shin Tae-yong memanggil 36 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan atau TC timnas Indonesia U-19 di Jakarta sejak 24 Agustus lalu.
Kini, sebanyak delapan pemain telah dicoret jelang keberangkatan timnas Indonesia U-19 ke Surabaya. Keputusan itu membuat hanya 28 pemain yang kini tersisa.
Kabar tersebut disampaikan asisten pelatih timnas Indonesia Nova Arianto. Meski demikian, dia tak merinci delapan pemain yang telah dipulangkan itu.
"Untuk keberangkatan ke Surabaya hari Rabu, 28 pemain yang berangkat," kata Nova saat dihubungi awak media, Rabu (7/9/2022).
Timnas Indonesia U-19 sedang disiapkan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar pada 14-18 September 2022.
Tag
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Coret 8 Pemain Jelang TC Timnas Indonesia U-19 di Surabaya
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
-
Daftar 36 Pemain Pilihan Bima Sakti untuk TC Timnas Indonesia U-16, Persija Terbanyak
-
Finger Heart Luna Maya dan Shin Tae-yong Berujung Terima Kasih
-
Nova Arianto: Pemain Timnas Indonesia U-19 Mulai Tinggi Hati, Singgung Soal Uang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Nasib Igor Thiago, Bersinar di Premier League, Diprediksi Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
-
Liverpool vs Barnsley: Arne Slot Pasang Target Tinggi di Piala FA Usai Terpuruk di Liga
-
Michael Carrick Akan Segera Diumumkan Jadi Manajer Interim Manchester United
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat