Suara.com - Pelatih Barcelona, Xavi memuji habis striker andalannya, Robert Lewandowski yang begitu subur dan tampak langsung nyetel dengan permainan Barca meski baru gabung di musim panas 2022.
Sebagai striker, Lewandowski disebut Xavi sebagai penyerang yang 'tamak', namun tentunya dalam konotasi yang positif.
Xavi menyebut Lewandowski sebagai pemain yang tidak pernah puas setelah teranyar mencetak hat-trick ke gawang tim Republik Ceko, Viktoria Plzen di Liga Champions.
Barcelona mengalajkan Plzen 5-1 pada laga pembuka Grup C Liga Champions 2022/2023, Kamis (8/9/2022) dini hari WIB tadi di Estadio Spotify Camp Nou, Spanyol.
Bagi Lewandowski sendiri, ini adalah golnya yang kedelapan untuk Barcelona musim ini hanya dari lima laga lintas ajang, setelah direkrut dari Bayern Munich di musim panas 2022 dengan banderol 45 juta euro.
 
"Robert seperti itu, sebagai striker, dia adalah striker yang tamak. Sebagai penyerang, dia tidak pernah puas," kata Xavi seperti dikutip dari Marca, Kamis (8/9/2022).
"Namun itu dalam konotasi yang positif. Dia striker oportunis, tapi saya senang dengan bagaimana dia berlatih, bagaimana dia membantu rekan-rekan setimnya. Dia rendah hati, dia memberikan arahan, dan dia bekerja dengan baik dalam menekan lawan," puji legenda Barcelona itu.
Xavi merasa sangat senang memiliki stiker seperti Lewandowski di skuadnya. Menurutnya, pemain internasional Polandia tersebut merupakan salah satu striker terbaik dunia.
"Jika dia bukan yang terbaik, dia dua yang terbaik bersama (Karim) Benzema, ada juga (Erling) Halaand. Tapi tanpa ingin membandingkan, dia berada pada level yang menjadi tontonan. Sebuah kebanggaan," pungkasnya.
Baca Juga: Pertama Kali Setelah 20 Tahun, Cristiano Ronaldo Siap Tampil Lagi di Liga Europa
Berita Terkait
- 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
 - 
            
              Kompny Yakin! Bayern Muenchen Siap Tumbangkan Juara Bertahan Liga Champions
 - 
            
              Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka
 - 
            
              Persib Tandang Lawan Selangor FC: Jadi Adu Gengsi Bojan Hodak vs Christophe Gamel
 - 
            
              Berpotensi Rusuh! Anjing hingga Kuda Amankan Laga Aston Villa vs Maccabi Tel Aviv
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off
 - 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
 - 
            
              Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka