Suara.com - Pelatih Vietnam, Dinh The Nam legowo dengan kekalahan dramatis menghadapi timnas Indonesia U-20 di matchday terakhir Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9/2022) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Vietnam memberikan perlawanan sengit ketika bertemu timnas Indonesia U-20. Anak asuh Dinh The Nam memang sempat tertinggal lebih dahulu dari Marselino Ferdinan di menit ke-60.
Enam menit berselang, Vietnam akhirnya bisa menjebol gawang timnas Indonesia U-20 setelah Muhammad Ferrari melakukan kesalahan hingga tercipta gol bunuh diri.
Vietnam kemudian berbalik unggul dengan di menit ke-79. Adalah Dhin Xuan Tien yang membalikkan keadaan tim junior Golden Star Warriors ini.
Di sisi lain, timnas Indonesia U-20 yang tertinggal bisa menyamakan kedudukan di menit ke-82. Muhammad Ferrari menebus kesalahan dengan mencetak gol.
Lalu gol kemenangan Garuda Nusantara disumbangkan oleh Rabbani Tasnim yang memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Alfriyanto Nico.
Kalah dari timnas Indonesia U-20, Dinh The Nam tampaknya legowo. Ia mengatakan bahwa pemainnya sudah mempersembahkan pertandingan yang baik, tapi masih kalah.
"Saya ingin mengucapkan selamat ke Indonesia yang lolos ke Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan," ucap Dinh The Nam saat konferensi pers seperti dikutip dari Bolatimes.
"Pertandingan ini, sangat menarik. Penuh dengan intensitas dan dramatis. Saya memang berharap menunjukkan laga yang terbaik ke penonton," imbuhnya.
Baca Juga: Kalahkan Vietnam, Shin Tae-yong: Mental Bertanding Pemain Timnas Indonesia Sudah Lebih Baik
Sementara itu, Vietnam kini jadi runner up di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Dinh The Nam pun menegaskan bahwa mereka menunggu apakah bisa masuk sebagai best runnerp demi melaju ke Piala Asia U-20 2023.
Berita Terkait
-
Media Vietnam Beri Vonis Brutal, Sebut 2025 Jadi Tahun Tergelap Sepak Bola Indonesia
-
Seleksi Timnas Indonesia U-20 Era Nova Arianto Dinilai Sulit: Banyak Pemain Berkualitas
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye