Suara.com - Berikut prediksi Prancis vs Austria dalam matchday kelima Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2022-2023. Pertandingan ini dijadwalkan bergulir di Stade de France, Saint-Denis, Jumat (23/9/2022) pukul 01.45 WIB.
Prancis menatap laga ini dengan misi bangkit setelah cuma meraih dua poin dalam empat laga perdana di fase grup UEFA Nations League 2022-2023. Hasil itu membuat mereka terpuruk di dasar klasemen.
Les Bleus yang merupakan juara bertahan setelah mengalahkan Spanyol 2-1 dalam laga final edisi 2020-2021, kini dihadapkan dengan jalan terjal.
Alih-alih kembali bersaing di papan atas klasemen fase grup dan merebut tiket ke babak gugur, Timnas Prancis asuhan Didier Deschamps justru terpuruk dan berada dalam ancaman degradasi ke Liga B.
Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2022-2023 sendiri untuk sementara dikuasai Denmark yang menduduki puncak klasemen dengan koleksi sembilan poin dari empat laga dan diikuti Kroasia dengan tujuh poin di tempat kedua.
Timnas Prancis terpuruk di dasar klasemen Liga A Grup 1 UEFA Nations League 2022-2023 setelah tampil buruk selama bulan Juni. Mereka tidak pernah menang dalam empat pertandingan terakhirnya itu.
Setelah dihantam Denmark 1-2, Prancis diimbangi Kroasia 1-1 untuk kemudian juga imbang dengan skor identik saat bertandang ke Austria.
Pada matchday keempat, Timnas Prancis secara mengejutkan kalah 0-1 dari Kroasia di kandang sendiri pada 14 Juni lalu. Itu membuat Luka Modric dan kawan-kawan sukses membalaskan kekalahan menyakitkan di final Piala Dunia 2018.
Di sisi lain, Austria juga tidak dalam performa meyakinkan jelang laga ini. Dalam tiga laga terakhirnya di UEFA Nations League 2022-2023, tim asuhan Ralf Rangnick tidak pernah menang.
Mereka kalah 1-2 dari Denmark pada matchday kedua, sebelum menahan imbang Prancis 1-1 dan takluk 0-2 dari Denmark pada 14 Juni lalu.
Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Curacao pada laga FIFA Matchday 24 dan 27 September 2022
Seperti halnya Prancis, Austria masih berpotensi untuk turun ke Liga B jika terus tampil buruk dalam dua matchday terakhir di Liga A Grup 1 ini.
Jika berhasil menang, Austria bakal memastikan Timnas Prancis turun kasta ke Liga B apapun hasil yang tercipta pada matchday keenam pekan depan.
Rekor Pertemuan atau Head to Head Prancis vs Austria
5 Pertemuan Terakhir
10/06/2022 Austria 1-1 Prancis (UNL)
14/10/2009 Prancis 3-1 Austria (Kualifikasi Piala Dunia)
06/09/2008 Austria 3-1 Prancis (Kualifikasi Piala Dunia)
28/03/2007 Prancis 1-0 Austria (Persahabatan)
19/08/1998 Austria 2-2 Prancis (Persahabatan).
Prakiraan Susunan Pemain Prancis vs Austria
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal UEFA Nations League Malam Ini: Belgia vs Wales, Prancis vs Austria hingga Polandia vs Belanda
-
Sempat Ingin Tuntut Kylian Mbappe, KFC Akhirnya Minta Maaf ke Timnas Prancis, Kok Bisa?
-
Dapat Kesempatan Berseragam Timnas Inggris, Ivan Toney Bertekad Bayar Kepercayaan Pelatih
-
Manuel Neuer dan Leon Goretzka Positif COVID-19, Absen Perkuat Jerman Hadapi Inggris
-
Coret Nicolo Zaniolo dan Mattia Zaccagni dari Skuad Italia, Roberto Mancini Hukum Pemain AS Roma dan Lazio?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Kenapa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia Diizinkan Kembali Merumput?
-
Respons Pemain Naturalisasi Malaysia Usai Sanksi FIFA Ditangguhkan
-
Timnas Indonesia Punya Rekor Oke Hadapi Korea Selatan, Bisa Menang di Piala Asia Futsal 2026?
-
Alasan Eks Presiden FIFA Sepp Blatter Dukung Boikot Piala Dunia 2026
-
Ditanya Peluang Latih Klub Super League, Shin Tae-yong Justru Ngaku Ingin Beli Tim Indonesia
-
Bukan Rp2,3 Miliar, Media Prancis Ungkap Gaji Layvin Kurzawa di Persib Bandung