Suara.com - Arsenal sukses meraup poin penuh ketika menjamu PSV Eindhoven dalam laga tunda matchday keempat Grup A Liga Europa 2022-2023, Jumat (21/10/2022) dini hari WIB.
Duel Arsenal vs PSV Eindhoven yang berlangsung di Stadion Emirates, London itu berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan tuan rumah.
Gol semata wayang Arsenal dalam pertandingan ini dicetak oleh gelandang mereka, Granit Xhaka setelah memanfaatkan umpan Takehiro Tomiyasu pada menit ke-71.
Hasil ini memastikan Arsenal lolos ke fase gugur Liga Europa 2022-2023, minimal finis kedua untuk melaju ke babak play-off 16 besar.
Pasukan Mikel Arteta kini semakin kokoh di puncak klasemen Grup A dengan koleksi 12 poin hasil dari menyapu bersih kemenangan di empat laga.
Mereka unggul lima poin dari PSV di urutan kedua, dan dipastikan tak mungkin lagi terkejar oleh Bodo/Glimt (4) dan FC Zurich di urutan ketiga dan keempat.
Situasi itu membuat Arsenal tak akan keluar dari posisi dua besar apapun hasil yang mereka dapat di dua matchday tersisa. Mereka cuma butuh satu poin lagi untuk finis sebagai juara grup dan melaju otomatis ke babak 16 besar.
"Saya senang sekali bisa mencetak gol. Saya tidak tahu kapan terakhir kali saya mencetak gol dengan kaki kanan tapi sangat senang," kata Xhaka kepada BT Sport seperti dikutip AFP.
"Tidak masalah kaki mana atau siapa yang mencetak gol. Gol ini memberi kami kepercayaan diri dan mengantarkan kami ke level berikutnya."
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Arsenal Tundukkan Leeds 1-0 di Elland Road, Belum Tergoyahkan di Pucuk Klasemen
Kemenangan keempat Arsenal dalam kompetisi Eropa ini membuat klub ini memenangkan 13 dari 14 pertandingan mereka dalam semua kompetisi musim ini.
"Segalanya berjalan baik sejauh ini tetapi bagi kami itu bukan kejutan, kami sudah banyak bekerja," tambah Xhaka.
"Kami menang dan kalah sebagai tim dan saat ini kami sangat berbahaya. Kami ingin lolos dan senang sekali."
Pemuncak klasemen Liga Premier ini mendominasi laga namun harus menunggu sampai 19 menit terakhir untuk memimpin ketika Takehiro Tomiyasu mengirimkan bola kepada Xhaka untuk mencetak gol ketiganya musim ini.
Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli sama-sama nyaris memperbesar keunggulan pada menit-menit terakhir, namun PSV yang dilatih Ruud van Nistelrooy jarang memberikan ancaman.
Arsenal yang unggul empat poin dari juara bertahan Liga Inggris Manchester City, kembali beraksi Minggu pekan ini menghadapi tuan rumah Southampton, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Faktor Arsenal Tampil Garang di Awal Musim 2022/23, di Antaranya Barisan Pemain Muda yang Makin Ganas
-
Arsenal Butuh Tiga Poin untuk ke Fase Gugur Liga Europa, Arteta Akui Tak Akan Mudah Hadapi PSV Eindhoven
-
Prediksi Arsenal vs PSV Eindhoven di Liga Europa Malam Ini: Preview, Skor hingga Susunan Pemain
-
Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Barcelona vs Villarreal hingga Arsenal vs PSV Eindhoven di Liga Europa
-
Manchester United, Real Madrid dan AC Milan Dikabarkan Berebut Cody Gakpo untuk Mesin Gol
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo
-
Puncak Klasemen Terancam, Teja Paku Alam Haramkan Persib Terpeleset di Kandang Persis Solo