Suara.com - Aston Villa melanjutkan tren positifnya di bawah kepelatihan Unai Emery dengan bangkit dari ketertinggalan untuk menang 2-1 di kandang Brighton pada laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Minggu (13/11/2022) malam WIB.
Danny Ings menciptakan dua gol Villa yang membuat mereka membukukan kemenangan tandang pertamanya di Liga Inggris musim ini.
Ini kemenangan kedua Villa sejak ditangani pelatih Unai Emery, yang menggantikan Steven Gerrard yang dipecat karena awal buruknya musim ini, setelah mengalahkan Manchester United di kandang dengan skor 3-1 pada akhir pekan kemarin.
Sebelum dua gol Ings itu, tuan rumah Brighton unggul lebih dulu pada menit pertama babak pertama.
Gol ini tercipta berkat kesigapan gelandang Alexis Mac Allister yang mencegat umpan kiper Villa Emiliano Martinez yang berusaha diberikan kepada Douglas Luiz di luar kotak penalti.
Mac Allister kemudian memasukkan bola ke gawang Villa untuk menjadi gol tercepat Brighton paling cepat selama berkiprah di Liga Inggris.
19 menit kemudian Ings menyamakan kedudukan dari penalti setelah Lewis Dunk menjegal John McGinn. Bola tendangan penalti Ings tak bisa diselamatkan oleh kiper Robert Sanchez.
Sang striker lalu membuat Villa unggul berbalik unggul pada menit ke-54 setelah Douglas Luiz giliran mencegat bola yang diarahkan kepada Mac Allister di luar kotak penalti Brigton.
Luiz lalu memberikan bola kepada Ings yang sukses diubah menjadi gol penentu kemenangan Villa.
Brighton mendominasi periode akhir pertandingan ini namun sayang kerap menyia-nyiakan peluang. Mereka bahkan berpeluang menyamakan kedudukan namun pelanggaran Lucas Digne terhadap Solly March di kotak penalti Villa dinggap wasit sebagai bukan pelanggaran.
Kemenangan ini membuat Villa naik ke urutan ke-12 klasemen Liga Inggris dengan mengemas total 18 poin dari 15 pertandingan yang sudah diselesaikannya.
Tuan rumah Brighton sendiri menempati urutan ketujuh dengan torehan 21 poin yang didapatkan dari 14 pertandingan sejauh ini.
Berita Terkait
- 
            
              Berpotensi Rusuh! Anjing hingga Kuda Amankan Laga Aston Villa vs Maccabi Tel Aviv
 - 
            
              Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
 - 
            
              Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
 - 
            
              Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Akui Arsenal Sulit Dibendung
 - 
            
              Duet Isak dan Ekitike Belum On Fire, Arne Slot Diminta Tiru Cara Jurgen Klopp
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
 - 
            
              Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
 - 
            
              Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
 - 
            
              Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur