Suara.com - Ferry Paulus resmi menggantikan Akhmad Hadian Lukita sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB). Kemudian ada Munafri Arifuddin yang kini jadi Direktur LIB, serta Sudjarno yang jadi Direktur Operasional LIB.
Ya, Direksi LIB mengalami perubahan berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa LIB yang digelar Selasa (15/11/2022) kemarin.
Perubahan juga terjadi di Dewan Komisaris, Komisaris Utama, serta Anggota Komisaris LIB.
Terkait perubahan ini, pelatih Persebaya, Aji Santoso punya penilaian tersendiri. Menurut pelatih asal Malang, Jawa Timur ini, pergantian pada susunan direksi ini diharapkan bisa membawa perubahan dalam dunia sepak bola Indonesia pasca kejadian Stadion Kanjuruhan.
“Susunan direksi saya lihat berubah, mudah-mudahan lebih baik. Kami tetap support siapa pun direksinya. Yang terpenting mereka harus membawa ke arah lebih baik persepakbolaan kita,” harap Aji Santoso seperti dimuat Berita Jatim --jaringan Suara.com.
Aji Santoso menyebut banyak faktor dalam upaya perbaikan sepak bola Tanah Air. Hal itu juga melibatkan banyak pihak.
“Mungkin kompetisinya harus lebih berkualitas, lebih bersih, harus lebih fair. Itu nanti akan berdampak pada kualitas kompetisi. Kalau kualitas kompetisi lebih bagus pasti akan berdampak pada timnas,” sebut Aji.
RUPS LIB kemarin memang belum membahas soal kick-off lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023. Hal ini akan dibahas lebih lanjut dalam waktu dekat.
“Saya sampaikan pada seluruh pemain, saya mendengar selentingan katanya Desember mulai diputar kembali kompetisi (Liga 1). Untuk itu kami sudah harus persiapan dengan sangat serius untuk pertandingan-pertandingan berikutnya,” pungkas Aji.
Baca Juga: Arema FC Yakin Liga 1 Segera Bergulir Usai RUPS LIB
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye