Suara.com - Cristiano Ronaldo teraktir Skuad Timnas Portugal di sela pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka makan malam di sebuah restoran di Doha, Minggu kemarin.
Makan malam itu di saat Ronaldo baru dipecat Manchester United dan berusaha melupakan masalahnya itu.
Dikutip dari Daily Star, mereka makan bersama di Restoran Tatel de Doha di Pulau Al Maha. Dikabarkan seisi restoran itu dipesan untuk semua untuk personel dan kru Timnas Portugal.
Foto kebersamaan mereka muncul di media sosial. Ronaldo tampak bersama Bernardo Silva, Joao Cancelo dan Jose Sa.
Mereka makan malam di sana sampai pukul 23.30 waktu setempat. Lalu bis Timnas Portugal menjemput mereka untuk kembali ke hotel.
Dikabar dibeli Al Nassr
Klub Arab Saudi Al Nassr mau kontrak Cristiano Ronaldo hingga usia 40-an. Bahkan nilai kontraknya dikabarkan fantastis hingga Rp 1 triliun pertahun.
Kepergian Ronaldo dari Manchester United membuat dia menjadi pemain bebas transfer.
Dikutip dari Mirror, klub Saudi Al-Nassr telah menawarinya kontrak tiga tahun.
Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini, Ada Duel Brasil vs Swiss dan Portugal vs Uruguay
Diharapkan setelah Piala Dunia di Qatar, Ronaldo akan lebih bersedia untuk menjelajah di luar Eropa dengan klub telah mengajukan tawaran senilai 62 juta poundsterling setahun.
Itu berarti Ronaldo bisa mendapatkan lebih dari 186 juta poundsterling selama durasi kesepakatan.
Jika jadi, Ronaldo akan dikontrak pertengahan tahun 2023 nanti.
Sebelumnya, Kerajaan Arab Saudi berharap Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bermain di Liga Arab Saudi. Jika itu terjadi, diperkirakan akan menguntungkan pariwisata Arab Saudi.
Kemungkinan Liga Arab Saudi bisa bergairah. Sementara memang Ronaldo sudah dipecat dari Manchester United, sementara Messi kontraknya belum ada kejelasan di PSG.
Menteri Olahraga Pangeran Abdulaziz bin Turki Al-Faisal mengatakan dalam sebuah wawancara dengan Sky News Klub Arab Saudi akan tertarik pada penandatanganan Ronaldo untuk tim Liga Pro Saudi setelah Piala Dunia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Kenapa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia Diizinkan Kembali Merumput?
-
Respons Pemain Naturalisasi Malaysia Usai Sanksi FIFA Ditangguhkan
-
Timnas Indonesia Punya Rekor Oke Hadapi Korea Selatan, Bisa Menang di Piala Asia Futsal 2026?
-
Alasan Eks Presiden FIFA Sepp Blatter Dukung Boikot Piala Dunia 2026
-
Ditanya Peluang Latih Klub Super League, Shin Tae-yong Justru Ngaku Ingin Beli Tim Indonesia
-
Bukan Rp2,3 Miliar, Media Prancis Ungkap Gaji Layvin Kurzawa di Persib Bandung