Suara.com - Klub raksasa Spanyol, Real Madrid, resmi mengontrak wonderkid asal Brasil, Endrick dari Palmeiras. Hal itu diumumkan Los Blancos pada Jumat (16/12/2022).
Meski telah mencapai kesepakatan, remaja berusia 16 tahun itu baru akan bergabung dengan Real Madrid pada Juli 2024 guna mematuhi aturan FIFA.
FIFA sebagaimana diketahui, punya aturan untuk melarang pemain di bawah umur bermain di luar negaranya.
"Saya ingin berterima kasih kepada Palmeiras karena menawarkan saya semua yang diperlukan untuk menjadi seperti saya hari ini, untuk membantu saya mencapai beberapa impian saya dan untuk menghormati keinginan saya serta keluarga saya dalam mewujudkan mimpi lainnya," kata Endrick di situs web resmi Palmeiras dikutip dari AFP, Jumat (16/12/2022).
"Sampai saya bergabung dengan Real Madrid, saya akan terus mendedikasikan diri saya seperti yang selalu saya lakukan untuk memberikan lebih banyak lagi kepada Palmeiras di lapangan: lebih banyak gol, lebih banyak kemenangan, lebih banyak gelar dan bahkan lebih banyak kegembiraan untuk para penggemar kami."
Madrid mengalahkan sejumlah klub elite Eropa lainnya, seperti Paris Saint-Germain, Chelsea, Barcelona, Liverpool, Manchester City dan Manchester United dalam mengamankan tanda tangan pemain muda berbakat tersebut.
Palmeiras dan Real tidak memberikan perincian tentang kesepakatan itu, tetapi media Brazil Globo mengatakan bahwa transfer itu akan bernilai 70 juta euro (sekitar Rp1,16 triliun).
Kesepakatan itu membuatnya menjadi pemain dengan transfer terbesar kedua dalam sejarah kompetisi sepak bola Brazil, hanya kalah saat Barcelona mendatangkan Neymar pada 2013 dengan nilai transfer 88 juta euro.
Real mengatakan Endrick akan mengunjungi fasilitas klub di Spanyol pekan depan. Rekan senegaranya Vinicius Jr dan Rodrygo juga didatangkan dari Brasil saat mereka berusia di bawah 18 tahun.
Baca Juga: Piala AFF 2022: Jordi Amat Minta Suporter Timnas Indonesia Padati SUGBK
Endrick telah mencetak 170 gol dalam 176 pertandingan untuk akademi Palmeiras. Dia telah bermain untuk klub Brazil itu sejak 2017 dan menjadi pemain debutan termuda klub di usia 16 tahun dua bulan.
Lima belas hari setelah debut, dia menjadi pencetak gol termuda Palmeiras. Dia adalah satu-satunya pemain yang pernah dinobatkan sebagai juara di semua kelompok usia klub yaitu U-11, U-13, U-15, U-17, U-20 dan di level profesional, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Jadi Pengangguran, Cristiano Ronaldo Latihan di Markas Real Madrid
-
Mengenal Julian Alvarez, 'Madridista' yang Jadi Tandem Terbaik Lionel Messi di Piala Dunia 2022
-
Neymar Dibebaskan dari Tuduhan Penipuan dan Korupsi Bursa Transfer
-
Real Madrid Boyong Wonderkid Brasil Berusia 16 Tahun, Harganya Lebih Mahal dari Ronaldo
-
Kroasia vs Brasil: Real Madrid Connection, Rodrygo Sudah Tak Sabar Hadapi Papa Luka Modric
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Dipisahkan Kluivert, 2 Andalan Shin Tae-yong Bersatu di Era Indra Sjafri
-
Bukan Cuma Timnas Indonesia, 2 Negara Bersaing 'Here We Go' Timur Kapadze
-
Paul Scholes Ragukan Arsenal, Yakin Manchester City Favorit Juara Premier League
-
Legenda Manchester United Cibir Florian Wirtz seperti Anak Kecil di Lapangan
-
Ivar Jenner: Bawa Kembali Medali Emas untuk Timnas Indonesia!
-
Berharap Bela Timnas Indonesia, Luke Xavier Keet: Pasti Ada Alasan Saya Lahir di Sini
-
Pemain Keturunan Ini Salip Cyrus Margono, Lebih Dulu Dipanggil Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Liga Yunani Bicara Takdir, Setuju Bela Timnas Indonesia
-
Rekam Jejak Timur Kapadze, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia Per 12 November 2025
-
Timnas Indonesia Jangan Kecolongan, Bukti Timur Kapadze Bukan Pelatih Kaleng-kaleng