Suara.com - Final Piala Dunia 2022 Qatar yang mempertemukan Argentina vs Perancis akan berlangsung pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. FIFA telah mempersiapkan uang tunai untuk tim yang keluar sebagai juara.
Total hadiah untuk 32 peserta putaran final Piala Dunia tahun ini mencapai 440 juta dolar AS atau setara Rp6,865 triliun. Khusus untuk pemenang Piala Dunia 2022, hadiah yang diterima mencapai 42 juta dolar AS atau Rp656 miliar. Simak perbandingan hadiah juara Piala Dunia 2014-2022 berikut ini.
1. Piala Dunia 2014
- Juara 1 : 35 juta dollar AS (Rp 546 miliar)
- Juara 2 : 25 juta dollar AS (Rp 390 miliar)
- Juara 3 : 22 juta dollar AS (Rp 343 miliar)
- Juara 4 : 20 juta dollar AS (Rp 312 miliar)
- Tim Lolos 8 Besar : 14 juta dollar AS (218 miliar)
- Tim Lolos 16 Besar : 9 juta dollar AS (Rp 140 miliar)
- Tim di Penyisihan grup: 8 juta dollar AS (Rp 124 miliar)
2. Piala Dunia 2018
- Juara 1 : 38 juta dollar AS (Rp 546 miliar)
- Juara 2 : 28 juta dollar AS (437 miliar)
- Juara 3 : 24 juta dollar AS (Rp 374 miliar)
- Juara 4 : 22 juta dollar AS (Rp 343 miliar)
- Tim Lolos 8 Besar : 16 juta dollar AS (Rp 249 miliar)
- Tim Lolos 16 Besar : 12 juta dollar AS (Rp 187 miliar)
- Tim di Penyisihan grup: 8 juta dollar AS (Rp 124 miliar)
3. Piala Dunia 2022
- Juara 1 : 42 juta dollar AS (Rp 656 miliar)
- Juara 2 : 30 juta dollar AS (Rp 468 miliar)
- Juara 3 : 27 juta dollar AS (Rp 421 miliar)
- Juara 4 : 25 juta dollar AS (Rp 390 miliar)
- Tim Lolos 8 Besar : 17 juta dollar AS (Rp 265 miliar)
- Tim Lolos 16 Besar : 13 juta dollar AS (Rp 203 miliar)
- Tim di Penyisihan Grup : 9 juta dollar AS (Rp 140 miliar)
Jumlah total hadiah peserta Piala Dunia 2022 tersebut lebih besar dibandingkan Piala Dunia 2018 sebelumnya di Rusia.
Baca Juga: Pelatih Maroko Waspadai Modric saat Rebutan Posisi 3 Piala Dunia 2022, Tensi Tinggi Bisa Terjadi
Secara keseluruhan, ada kenaikan hingga 40 juta dolar AS. Khusus juara Piala Dunia pada 2018 lalu, Prancis memperoleh 38 juta dolar AS yang artinya juara tahun ini akan mendapatkan 4 juta dolar AS lebih banyak.
Jika dibandingkan dengan Piala Dunia 2014, perbedaannya semakin signifikan. Jumlah hadiah Jerman sebagai juara Piala Dunia tahun 2014 sebesar 35 juta dolar AS.
Sementara itu, Argentina sang runner-up Brasil 2014 memperoleh 25 juta dolar AS yang berarti jumlah tersebut 5 juta dolar AS lebih sedikit daripada angka yang akan diperoleh finalis Qatar 2022.
Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Perancis
Laga final Piala Dunia 2022 Argentina vs Perancis akan digelar di Lusail Stadium, Al Daayen, Qatar. Tim Tango, julukan Argentina, melaju ke partai puncak Piala Dunia 2022 usai berhasil membuat Kroasia tumbang pada babak semifinal dengan skor 3-0.
Sementara itu, Kylian Mbappe dkk mantap ke partai final Piala Dunia 2022 setelah memenangi partai semifinalnya kontra Maroko. Dari tiga pertemuan terakhir, Argentina mengantongi dua kemenangan, yakni saat Piala Dunia 1930 dan 1978. Sedangkan Perancis baru sekali meraih kemenangan atas Argentina yaitu saat Piala Dunia 2018.
Berita Terkait
-
Pelatih Maroko Waspadai Modric saat Rebutan Posisi 3 Piala Dunia 2022, Tensi Tinggi Bisa Terjadi
-
Mantan Rekan Setim Sebut Cristiano Ronaldo Tidak Diperlakukan dengan Baik Seperti Lionel Messi di Argentina
-
Meski Ditentang FIFPRO, Presiden FIFA Umumkan Piala Dunia Klub Tahun 2025 Diikuti 32 Tim
-
Gabriel Batistuta Senang Rekor Piala Dunianya Disalip Lionel Messi: Dia Bukan Alien
-
Butuh 3 Hari Karim Benzema Pulihkan Cedera Tapi Tak Pernah Dipanggil Lagi, Perang Dingin Sama Didier Deschamps
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Selamat Datang, Ivar Jenner Gabung Persija Jakarta?
-
Prediksi Line Up Persija Jakarta vs Persik Kediri 20 November 2025, Sama-sama Pinncang Bos!
-
2 Negara yang Pernah Dikalahkan Timnas Indonesia Justru Berhasil Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Prediksi Persija Jakarta vs Persik Kediri di BRI Super League 20 November 2025,, Misi Wajib Menang
-
Dilema Marselino Ferdinan: Mulai Nyetel di AS Trencin, Momentumnya Terancam Panggilan SEA Games
-
Negara Porak Poranda Akibat Perang Geng, Kok Bisa Haiti Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-13, 20-23 November 2025
-
Kode Keras PSSI, Segera Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Singapura Disambut Bak Pahlawan, Dapat Bonus Rp25,5 Miliar Usai Lolos ke Piala Asia 2027
-
3 Klub Super League yang Cocok Jadi Pelabuhan Baru Ivar Jenner