Suara.com - Federasi Sepak Bola Prancis, FFF, melayangkan surat ke federasi Argentina, AFA, menyusul kelakukan para pemain Albiceleste yang dianggap sangat melecehkan pemain Les Bleus, Kylian Mbappe.
Sebagaimana diketahui, Argentina mengalahkan Prancis di final Piala Dunia 2022 pada Minggu (18/12/2022). Di laga tersebut, Argentina menang lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 3-3 di sepanjang 120 menit.
Meraih gelar Piala Dunia ketiga sejak 1986, perayaan besar-besaran pun digelar di Buenos Aires. Dalam perayaan itulah para pemain Argentina melecehkan Kylian Mbappe.
Dilaporkan Football Espana, Jumat (23/12/2022), kiper Argentina Emiliano Martinez terlihat membawa boneka bayi yang dipasangkan topeng wajah Mbappe. Kelakuan kiper Aston Villa tersebut pun viral, dan membuat FFF tersinggung.
Presiden FFF Noel Le Graet kabarnya kehabisan kesabaran, dan menurut Diario AS, telah mengirim surat kepada Presiden AFA Chiqui Tapia.
“Saya telah menulis surat kepada rekan saya dari Federasi Argentina, saya menemukan ekses ini tidak normal dalam konteks kompetisi olahraga dan sulit bagi saya untuk memahaminya. Mereka keterlaluan. Perilaku Mbappe patut dicontoh," kata Noel.
Dia bukan satu-satunya pejabat senior yang mengungkapkan keraguannya. Menteri Perekonomian Bruno Le Maire juga telah meminta FIFA turun tangan.
“Apa yang dilakukan FIFA? Olahraga adalah permainan yang adil, menghormati orang lain, menghormati yang kalah, bukan menghina yang kalah,” kata Bruno Le Maire.
Baca Juga: Ribut dengan Pelatih di Piala Dunia 2022, Kiper Inter Milan Andre Onana Pensiun dari Timnas Kamerun
Berita Terkait
-
Menilik Hubungan Lionel Messi dan Kylian Mbappe di PSG Pasca Piala Dunia 2022, Retak?
-
Rooney Tantang Kylian Mbappe Gabung Manchester United Demi Samai Level Messi dan Ronaldo
-
Ogah Ambil Libur, Kylian Mbappe Langsung Latihan Bareng PSG
-
Lionel Messi Dihujat Fans PSG karena Senyum Lihat Kiper Argentina Gendong 'Bayi Mbappe'
-
Daftar Peraih Golden Boot di Lima Edisi Terakhir Piala Dunia, Kylian Mbappe Paling Subur
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli