Suara.com - Dari mahasiswa hingga pelancong mendukung langsung perjuangan Timnas Indonesia di Stadion Rizal Memorial, Manila, Senin (2/1/2023), dalam menghadapi tuan rumah Filipina pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2022.
"Kami datang karena sebelumnya tidak pernah melihat timnas Indonesia bertanding di luar negeri," kata Aimee Elisabeth yang juga mahasiswa Indonesia di Filipina kepada ANTARA di Stadion Rizal Memorial.
Aimee hadir di stadion berumput buatan itu bersama lima temannya yang sama-sama tengah menempuh pendidikan di Adventist University of the Philippines.
Untuk memeriahkan pertandingan, Aimee dan rekan-rekannya sengaja mengenakan pakaian berbau Indonesia, baik itu yang berwarna merah putih maupun bertuliskan "Indonesia".
Kemudian, mereka pun membawa balon tepuk. Tidak lupa, kebugaran fisik pun menjadi senjata.
"Kami sudah menyiapkan suara. Tadi kami juga berdoa untuk kemenangan Indonesia sebelum berangkat ke sini," kata Aimee.
Suporter Indonesia lainnya, Agung Wilarsoh, mengungkapkan bahwa dia dan 19 temannya ingin menonton Indonesia langsung di stadion lantaran memang tengah berlibur di Filipina.
Agung dan rombongan penasaran melihat performa Indonesia yang menurut dia tengah dalam tren positif.
"Sebagai WNI, kami bangga dengan prestasi sepak bola tanah air. Semoga timnas semakin maju," tutur pria asal Jakarta itu.
Baca Juga: Berhasrat Pesta Gol ke Gawang Filipina, Timnas Indonesia Harus Benahi 3 Kelemahan Ini
Pertandingan pamungkas Indonesia di Grup A Piala AFF 2022 melawan Filipina akan digelar di Stadion Rizal Memorial, Manila, pukul 20.30 waktu setempat atau 19.30 WIB.
Agar mencapai semifinal, Indonesia minimal harus memetik hasil imbang dari laga melawan Filipina ini
Sementara agar menjuarai grup Indonesia wajib menang besar dengan selisih gol melampaui Thailand yang akan melawan Kamboja pada hari yang sama.
Berita Terkait
-
Suporter Garuda Sambut Kedatangan Timnas Indonesia di Stadion Rizal Memorial
-
Susunan Pemain Filipina vs Indonesia: Egy dan Rian Lengser ke Bangku Cadangan, Rizky Ridho Gantikan Jordi Amat
-
Preview dan Link Live Streaming Filipina vs Indonesia: Skuad Garuda Wajib Waspada Faktor Non-teknis
-
Krisis Percaya Diri, Witan Sulaeman Dicadangkan Shin Tae-yong di Laga Filipina vs Timnas Indonesia?
-
Kapten Timnas Indonesia Kenang Momen Manis Skuad Garuda di Rizal Memorial Stadium
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Klasemen Terbaru Serie A: Juventus Hancurkan Napoli, AC Milan Imbang, Inter Kokoh di Puncak
-
7 Fakta Mengejutkan Usai Arsenal Dipermalukan Manchester United di Emirates
-
Liga Lokal Indonesia Kini Penuh dengan7Pemain Diaspora, Siapa Saja Dia?
-
PSSI Angkat Topi Adanya Program Satu Anak Satu Bola
-
Kabar 2 Pemain Timnas Indonesia: Miliano Jonathans dan Joey Pelupessy Berkontribusi Banyak
-
Bursa Transfer: Barcelona Amankan Empat Rekrutan Baru, Termasuk Pemain Keturunan Indonesia
-
Tak Hanya Kurzawa, Satu Pemain Naturalisasi Juga Didapatkan Persib Bandung!
-
Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
-
Resmi Gabung Persib Bandung, Layvin Kurzawa Sapa Bobotoh: Sampurasun, Hatur Nuhun!
-
Cari Sensasi? Roy Keane Serang Carrick Usai Kemenangan Dramatis Manchester United