Suara.com - Berikut hasil Liga Italia 2022-2023 tadi malam, Senin (9/1/2023) dini hari WIB. Napoli mengalahkan tuan rumah Sampdoria, sementara duel AC Milan vs Roma berakhir imbang.
Laga Sampdoria vs Napoli yang berlangsung di Stadio Luigi Ferraris, Genoa itu berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Partenopei.
Gol-gol Napoli dalam laga ini dicetak Victor Oshimen pada menit ke-19 untuk kemudian digandakan oleh Eljif Elmas ketika waktu normal tinggal tersisa delapan menit.
Napoli tampil nyaman dalam laga ini. Pasalnya, setelah unggul satu gol, tim tuan rumah harus kehilangan satu pemain pada menit ke-39 usai Tomas Rincon mendapat kartu merah langsung usai melanggar keras pemain Napoli.
Kemenangan itu memperpanjang keunggulan Napoli atas Juventus yang sehari sebelumnya menang atas Udinese.
Sementara itu AC Milan gagal menyalip Juventus pada urutan kedua setelah harus puas bermain imbang 2-2 dengan AS Roma.
Dua gol menit akhir yang dicetak AS Roma melalui Roger Ibanez pada menit ke-87 dan Tammy Abraham pada menit 90+3 memupus keunggulan Milan di laga ini.
Padahal Milan sudah memimpin 2-0 berkat gol Pierre Kalulu pada menit 30 dan Tommaso Pobega pada menit 77.
"Kini kami sudah kembali, bersantai dan kemudian bersiap berlatih guna mempersiapkan pertandingan melawan Juventus," kata Osimhem seperti dikutip AFP.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: AC Milan Bungkam Salernitana 2-1
Setelah mencetak gol liga ke-10 musim ini, Osimhen juga menjadi korban pelanggaran brutal Tomas Rincon yang dikeluarkan dari lapangan pada menit ke-38 karena mengganjal pemain berusia 24 tahun itu saat menyerang ke arah gawang Sampdoria.
Tim asuhan Luciano Spalletti bangkit setelah dikalahkan Inter Milan tengah pekan lalu.
Kematian Vialli karena kanker pankreas pada Jumat dalam usia 58 tahun sangat menyakitkan para pendukung Sampdoria karena mantan penyerang Italia itu adalah salah satu legenda sepanjang masa Sampdoria dan tokoh kunci di balik satu-satunya gelar juara liga klub ini pada 1991.
Sedangkan Mihajlovic yang bermain untuk Sampdoria pada pertengahan 1990-an dan kemudian mengelola klub ini meninggal dunia karena leukemia bulan lalu.
Para pemain Samp melakukan pemanasan untuk pertandingan dengan kaos bernomor punggung Vialli, sementara para penggemar di tribun meneriakkan nama kedua legenda saat karangan bunga diletakkan untuk menghormati kedua legenda.
Namun kelangsungan hidup mereka dalam Serie A yang menduduki urutan 18 klasemen itu semakin sulit.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Liga Italia: Pede Unggul di Babak 1, Luca Caldirola Gagalkan Kemenangan Inter Milan
-
Hasil Liga Italia: Juventus vs Udinese, Gol Danilo Bawa Si Nyonya Tua Naik Peringkat 2 Klasemen
-
Beri Napoli Kekalahan Perdana di Liga Italia, Inter Milan Kian Percaya Diri
-
Klasemen Liga Italia Terkini usai Inter Milan Pecundangi Napoli, Empat Besar Kian Sengit
-
Hasil Liga Italia: AS Roma Buka Paruh Musim dengan Kemenangan atas Bologna
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Wajah Memar, Gawang Selamat: Aksi Gila Jay Idzes Bikin Media Italia Takjub
-
Jarang-jarang! Media Eropa Bahas Gaya Pemain Keturunan Rp 130,36 Miliar Selamatkan Klub dari Bobol
-
Rekap Pemain Keturunan Indonesia di Liga Belanda Hari Ini, Dean James Cetak Gol Spektakuler
-
Arne Slot Geram: VAR Dinilai Salah Anulir Gol Van Dijk
-
Profil Jael Pawirodihardjo, Penyerang Muda Keturunan Jawa Sukses Tembus Skuad Senior MVV Maastricht
-
Kondisi Terbaru Bek Lucas Lee Jelang Laga Penentu Indonesia U-17 Kontra Honduras
-
Pep Guardiola Kirim Sinyal Keras ke Arsenal Usai Man City Bungkam Liverpool 3-0
-
Peluang Lolos Tipis! Ini Skenario Timnas Indonesia Lolos Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Calvin Verdonk Jalani Hari Sial: Main 5 Menit, Kartu Merah, Lille Tumbang dari Strasbourg
-
Gol Solo Run Dean James Bungkam Feyenoord, Statistiknya Bikin Merinding!