Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong tak menampik anak asuhnya masih belum sepenuhnya mampu beradaptasi dengan cuaca dingin Uzbekistan jelang menghadapi Suriah.
Duel Suriah vs Timnas Indonesia U-20 akan berlangsung pada matchday kedua Gru A Piala Asia U-20 2023. Pertandingan ini akan kick-off di Stadion Lokomotiv, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023) pukul 19.00 WIB.
Timnas Indonesia U-20 sejatinya sudah tiba di Uzbekistan sejak 25 Februari lalu. Namun, Cuaca dingin yang bisa mencapai dua derajat celcius nyatanya masih jadi "musuh" Muhammad Ferarri dan kawan-kawan di samping harus menghadapi lawan-lawan di fase grup.
Meski demikian, Shin Tae-yong meminta para pemain Timnas Indonesia U-20 untuk terus bekerja keras. Mereka diminta tampil berani dalam situasi yang tak bersahabat sekalipun.
"Jadi, saya memang melihat [para pemain] kesusahan adaptasi dengan cuaca yang dingin seperti ini," kata Shin Tae-yong dalam keterangan tertulis PSSI, Sabtu (4/2/2023).
"Tapi, saya minta kepada mereka untuk bermain berani, jangan berkecil hati," tambah juru taktik asal Korea Selatan itu.
Tim Merah Putih saat ini menduduki urutan terbawah klasemen Grup A dengan koleksi nol poin setelah takluk 0-1 dari Irak U-20 pada matchday pertama Rabu (1/3/2023) lalu.
Situasi itu membuat laga kontra Suriah sangat penting. Skuad Garuda Nusantara wajib meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke babak perempat final.
Setelah menghadapi Suriah, Timnas Indonesia U-20 diketahui bakal melawan tuan rumah Uzbekistan dalam matchday pamungkas Grup A pada 7 Maret mendatang.
Baca Juga: Prediksi Suriah vs Timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2023: Preview, Susunan Pemain, Skor
Adapun tim ini diproyeksi untuk jadi tumpuan Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023 pada Mei mendatang di mana tim merah Putih akan berstatus sebagai tuan rumah.
Berita Terkait
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-20 2023: Berat tapi Bukan Mustahil
-
Pelatih Shin Tae-yong Minta Timnas Indonesia U-20 Waspadai Hal Ini Saat Lawan Suriah
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Suriah di Piala Asia U-20 2023: Menanti Racikan Terbaik Shin Tae-yong
-
Pemain Abroad yang Mungkin Dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U-22, No.2 Keturunan Inggris
-
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Suriah di Piala Asia U-20 2023, Lengkap dengan Link Live Streaming
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia