Suara.com - Manajer Chelsea, Graham Potter mengaku masih belum percaya bisa mengantar The Blues ke perempat final Liga Champions 2022-2023 setelah rentetan hasil buruk sejak pergantian tahun.
Chelsea berhasil melangkah ke perempat final setelah mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 dalam leg kedua 16 besar di Stamford Bridge, London, Rabu (8/3/2023) dini hari WIB.
Kemenangan itu membuat Chelsea membalikkan keadaan untuk unggul agregat 2-1 setelah sempat kalah 0-1 dari Dortmund dalam leg pertama di Signal Iduna Park.
Gol-gol Chelsea dalam laga ini dicetak Raheem Sterling di akhir babak pertama, serta penalti Kai Havertz yang sempat diulang sebelum sukses mengantar The Blues menang 2-0.
Hasil positif ini kontras dengan laju Chelsea sejak pergantian tahun di mana mereka cuma dua kali menang dalam 12 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
"Saya tidak percaya! Ada banyak emosi pada akhirnya. Ada perasaan tegang di akhir laga tetapi para pemain tampil fantastis," kata Graham Potter dikutip dari BBC, Rabu (8/3/2023).
"Saya senang mereka mendapatkan dan itu bagus untuk semua orang di sini."
Keberhasilan melaju ke perempat final Liga Champions seakan menghapus sedikit beban dari pundak Graham Potter dan para pemainnya yang sempat terseok-seok sejak awal tahun.
"Ada perasaan yang luar biasa di ruang ganti. Kami telah melalui periode yang sulit dan kompetisi ini sangat berarti bagi kami," kata Graham Potter.
Baca Juga: Hasil Liga Champions: Benfica Menggila, Lumat Club Brugge 5-1 untuk Melaju ke Perempat Final
"Kami ingin maju dan masuk ke babak delapan besar dan itu membuat kami siap untuk beberapa minggu ke depan."
"Kami harus memulihkan diri dan dan bersiap untuk hari Sabtu ketika kami melawan Leicester," tambahnya.
Chelsea akan bertandang ke markas Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023. Pertandingan akan berlangsung di Stadion King Power pada 11 Maret mendatang.
Berita Terkait
-
Bayern vs PSG: Muller Isyaratkan Die Roten Sudah Kantongi Cara Redam Kylian Mbappe
-
Hasil Benfica vs Club Brugge Leg 2 Berakhir 5-1
-
Menang 2-0 dari Dortmund, Chelsea Lolos Perempatfinal Liga Champions 2022-2023
-
Rekor Buruk Havertz Terhenti, Ini 5 Fakta Pertandingan Chelsea vs Dortmund
-
Jude Bellingham Nilai Keputusan Wasit Ulang Penalti Chelsea Adalah Lelucon
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
Terkini
-
Kisah Timnas Curacao Tembus Piala Dunia 2026 Setelah Buang Patrick Kluivert
-
Timnas Italia Terseok-seok, Paolo Maldini Berdoa Nerrazzuri Lolos Piala Dunia 2026
-
Adu Gaji Timur Kapadze vs Jesus Casas, Pelatih yang Jadi Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
Cerita Jesus Casas Pernah Konflik dengan Pelatih PSG, Bakal Latih Timnas Indonesia?
-
Punya Buyut Cak Madura, Pemain Keturunan Ini Calon Masa Depan Klub Raksasa Belanda
-
Rekor Menggila Jesus Casas, Timmnas Indonesia Bisa Moncer Dalam Setahun?
-
2 Fakta Menarik Setelah Timnas Indonesia U-22 Ditahan Mali
-
Pelajaran Timnas Indonesia U-22 Menuju SEA Games 2025, Apa Saja yang Perlu Diperbaiki?
-
Striker Persis Solo Bisa Mentas di Piala Dunia 2026 Usai Negaranya Lolos Bersejarah
-
Terawang Kondisi Timnas Indonesia Jika Dilatih Timur Kapadze, dari Strategi Hingga Iklim Bermain