Suara.com - Persis Solo berbagi poin dengan Arema FC dalam pekan ke-31 BRI Liga 1 2022/2023, Rabu (15/3/2023). Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, kedua tim bermain imbang 1-1.
Gol Arema FC dicetak oleh Dendi Santoso. Sementara gol Persis Solo dicetak oleh Fernando Rodriguez pada menit ke-67 lewat titik putih.
Dengan tambahan satu poin, Persis saat ini menempati posisi 10 klasemen dengan 37 poin. Sementara Arema FC berada di peringkat 13 dengan koleksi 34 poin.
Jalannya pertandingan
Tampil penuh percaya diri dihadapan publik sendiri, Persis Solo bermain menyerang sejak peluit kick-off dibunyikan. Pertahanan Arema FC digempur berulang kali oleh Abduh Lestaluhu dan kawan-kawan.
Sementara Singo Edan tidak hanya bertahan saja. Tim kesayangan Aremania itu sesekali menyerang melalui skema counter attack.
Arema FC unggul lebih dulu pada menit ke-27. Menerima umpan terobosan dari Evan Dimas, Dendi Santoso langsung melepaskan tembakan keras. Bola yang mengenai badan Jaimerson Xavier berubah arah dan gagal diantisipasi Gianluca Pandeynuwu.
Tertinggal 0-1 membuat Persis Solo semakin menekan. Arema FC dipaksa bertahan sampai-sampai membuat lini pertahanan kerepotan. Akan tetapi, sulit bagi Laskar Sambernyawa mencetak gol.
Hingga turun minum keunggulan satu gol untuk Arema FC tetap bertahan.
Baca Juga: Tony Sucipto Soroti Keanehan Jelang Laga Persija Jakarta vs PSIS Semarang, Apa Itu?
Di babak kedua Persis Solo terus berupaya keras mencari gol penyeimbang. Irfan Bachdim dan kawan-kawan melancarkan serangan dari berbagai penjuru.
Upaya mereka pun berbuah manis di menit ke-67, setelah wasit menunjuk titik putih setelah Samsul Arif, yang masuk sebagai pemain pengganti, dilanggar di kotak terlarang.
Fernando Rodriguez yang dipercaya sebagai algojo pun sukses menggetarkan gawang Arema FC sekaligus mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Adapun pertandingan kedua tim ini berjalan cukup keras. Beberapa kali terjadi gesekan antarpemain.
Skor 1-1 membuat kedua kesebelasan semakin agresif dalam melakukan serangan. Persis Solo yang mendominasi penguasaan bola harus menghadapi serangan balik cepat Arema FC.
Persis Solo harus bermain dengan 10 orang setelah Taufiq Febriyanto menerima kartu merah pada menit ke-87. Namun, kerugian tersebut tidak bisa dimanfaatkan oleh Arema FC.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Prediksi dan Link Streaming Red Star vs Lille: Calvin Verdonk Bakal Unjuk Gigi
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-12 6-9 November 2025
-
Bakal Nganggur 4 Bulan, Lionel Messi Ditawari Duit Rp175 M tapi Ini Syaratnya
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat