Suara.com - Persikabo 1973 berhasil menutup BRI Liga 1 musim ini dengan gemilang usai membantai Persib Bandung di pekan ke-34. Dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (15/4/2023), Persikabo menang telak dengan skor 4-1.
Dengan tambahan tiga poin Persikabo 1973 yang mengantongi 41 poin dari 34 laga mengakhiri musim ini di posisi 14.
Sementara Persib yang mengumpulkan 62 poin dari 34 laga, finish di posisi tiga klasemen akhir BRI Liga 1.
Jalannya Pertandingan
Persib Bandung mengambil inisiatif serangan lebih dulu di babak pertama. Tampil penuh percaya diri di hadapan pendukung setia mereka, Bobotoh, Maung Bandung menekan pertahanan Persikabo 1973.
Peluang pertama pun didapat di menit ke-7. Menerima umpan silang dari Febri Hariyadi, Rachmat Irianto langsung menyambar si kulit bundar, namun bola melenceng tipis dari gawang yang dikawal Syahrul Trisna.
Perlahan tapi pasti, Persikabo yang keluar dari tekanan menebar ancaman dari sisi kiri lapangan. Akan tetapi solidnya pertahanan Maung Bandung membuat upaya Laskar Padjajaran belum membuahkan ancaman berarti.
Lewat tendangan penjuru, Persib berulang kali mencoba mencetak gol lewat pertarungan udara. Akan tetapi masih menemui jalan buntu.
Peluang didapat Frets Butuan di menit 25. Menerima umpan dari sisi lapangan, Frets melepaskan tendagan ke gawang. Sayang bola masih berhasil diamankan Syahrul.
Baca Juga: Erick Thohir dan Shin Tae-yong Bakal Bertemu, Bahas Kontrak dan Target
Memasuki menit 39 pertahanan Persib sempat dibuat panik setelah umpan terobosan didapat Pedro Henrique. Beruntung bagi Maung Bandung aksi pemain asing tim tamu tersebut berhasil dihentikan.
Namun keberuntungan tersebut tidak berlangsung lama. Satu menit berselang, lewat skema tendangan penjuru, Persikabo 1973 berhasil mengubah kedudukan.
Menyambut bola dari penjuru lapangan, Lucas Gama memenangkan duel di udara yang menanduk bola ke dalam gawang Persib yang dikawal Reky Rahayu.
Skor 0-1 untuk keunggulan Persikabo bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Persikabo berhasil menambah keunggulan saat laga memasuki menit ke-60. Lucky Oktavianto mengubah kedudukan menjadi 0-2.
Dua menit berselang, gawang Persib kembali bergetar. Kali ini Silvio Junior yang menjebol gawang Reky dan membawa tim tamu menjauh dengan skor 0-3.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto