Suara.com - Kawin Thamsatchanan menjadi perbincangan setelah Timnas Thailand kalah dari Timnas Indonesia di laga Final SEA Games 2023 Kamboja. Dia merupakan bukan orang biasa. Dia adalah kiper senior Thailand.
Kawin Thamsatchanan baru-baru ini menyentil juniornya saat final SEA Games 2023 melawan Timnas Indonesia U-22.
Kawin Thamsatchanan merupakan kiper berkebangsaan Thailand yang lahir di Bangkok pada 26 Januari 1990 atau 33 tahun silam.
Kiprahnya sebagai kiper bermula di Rajpracha FC pada 2007 silam, di mana tim itu menjadi tempatnya menimba ilmu serta mencatatkan debut profesional.
Bakatnya di usia muda kemudian membuat Muangthong United meminangnya pada 2008, tepat saat usianya baru 18 tahun.
Di Muangthong United, Kawin bermain selama 10 tahun lamanya dan mengantarkan timnya meraih beragam titel bergengsi dari kasta kedua, kasta pertama, hingga kompetisi domestik Thailand lainnya.
Pada 2018, Kawin pun dilepas ke Belgia dengan bergabung OH Leuven. Kepindahan ini dilakukan secara permanen, di mana ia mendapat kontrak berdurasi lima tahun dengan klub tersebut.
Setelah bergabung, Kawin menjadi pilihan utama di bawah mistar OH Leuven yang saat itu bermain di kasta kedua Liga Belgia.
Namun perjalanannya bersama OH Leuven tak berjalan lama. 10 bulan usai bergabung, ia mengalami cedera parah yang membuat posisinya tergusur dan menjadi kiper pelapis.
Baca Juga: Media Argentina Pastikan Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday, Catat Tanggalnya!
Alhasil pada 2020 Kawin kembali ke Asia, di mana ia bergabung tim Jepang, Hokkaido Consodale Sapporo dengan status pinjaman.
Namun peminjaman ini tak berjalan manis, karena Kawin tak pernah dimainkan. Ia pun kemudian pulang ke OH Leuven pada 2021.
Usai kembali, ia menjadi pilihan kedua dan bahkan menjadi pilihan ketiga, seiring kedatangan Runar Alex Runnarson dari Arsenal pada 2021.
Hal ini membuat Kawin kemudian dipinjamkan ke Port FC pada Mei 2022, sebelum akhirnya dilepas oleh OH Leuven secara permanen pada Agustus 2022 ke klub lamanya, Muangthong United.
Hingga saat ini, Kawin masih membela Muangthong United yang berlaga di kasta teratas Liga Thailand dan terikat kontrak hingga 2024 mendatang.
Kiprah apik Kawin sebagai kiper membuatnya mendapat pemanggilan ke Timnas Thailand pertama kali pada 2010 lalu, usai membawa Muangthong United menjadi juara Liga Thailand.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025